- Triatlon merupakan olahraga yang sangat melelahkan karena harus berenang, berlari, dan bersepeda dengan jarak yang jauh.
- Persiapan harus dilakukan dengan matang sebelum mengikuti lomba triatlon.
- Jangan lupa juga beli perlengkapan triatlon di Decathlon.
SKOR.id - Triatlon merupakan salah satu olahraga yang paling melelahkan di dunia. Betapa tidak, cabang ini memadukan tiga olahraga sekaligus, yakni lari, renang, dan sepeda.
Sebagai catatan, di dunia ini, ada 11 jenis olahraga triatlon. Untuk yang diperlombakan di Olimpiade, peserta harus berenang sejauh 1,5 km, dilanjutkan dengan bersepeda 40 km, dan berlari 10 km.
Untuk diketahui, masih banyak perlombaan triatlon yang “lebih ganas” dari itu. Yang terjauh adalah triatlon 140,6. Perlombaan ini mengharuskan peserta berenang 3,9 km, bersepeda 181 km, dan berlari 21,1 km.
Oleh karena itu, persiapan khusus jelas harus dilakukan untuk mengikuti perlombaan triatlon. Pasalnya, fisik harus benar-benar disiapkan.
Skorer mungkin bisa melakukan persiapan intensif tiga bulan sebelum mengikuti lomba. Berikut beberapa hal yang harus disiapkan sebelum mengikuti triatlon:
Latihan di Gym atau Angkat Beban
Latihan di gym atau angkat beban adalah salah satu hal yang penting. Sebab, kekuatan otot sangat dibutuhkan dalam perlombaan triatlon ini.
Latihan bisa difokuskan untuk peningkatan penguatan otot lengan dan kaki. Mengingat, dalam olahraga ini akan melakukan renang, lari, dan bersepeda.
Dan jangan lupa juga berlatih olahraga yang diperlombakan dalam triatlon lima hingga enam kali sepekan. Sehari mungkin bisa memakan durasi dua jam.
Skorer bisa melakukan latihan dua cabang olahraga dalam sehari. Misalnya, Senin berlatih renang dan lari, lalu Selasa berlatih lari dan bersepeda, dan seterusnya.
Perhatikan Asupan Makanan
Yang jelas, sebelum melakukan perlombaan triatlon, setiap peserta harus memiliki massa otot cukup dan lemak yang minim. Untuk itu sangat disarankan mengurangi asupan makanan atau minuman tinggi gula serta tinggi lemak. Intake protein yang cukup juga sangat dibutuhkan.
Calon peserta triatlon juga harus selektif dalam memilih sumber karbohidrat. Kalau bisa, karbohidrat kompleks seperti nasi merah dan roti gandum utuh menjadi pilihan.
Persiapan Perlengkapan
Mempersiapkan perlengkapan untuk triatlon tidak kalah pentingnya. Berbagai perlengkapan untuk triatlon kini juga sudah tersedia lengkap di Decathlon. Dari segi pakaian misalnya. Saat ini sudah banyak pilihan untuk trisuit triatlon, baik untuk pria, wanita, maupun anak-anak . Semua itu sudah dirancang secara khusus agar Anda bisa nyaman dalam mengikuti perlombaan triatlon mulai dari berenang, lari, dan bersepeda.
Saat Anda mengikuti triatlon, jangan sampai Anda terkena dehidrasi. Maka itu, persiapkan persediaan air minum yang cukup. Salah satunya yang membuat praktis adalah dengan menempatkan air minum di botol air minum untuk bersepeda.
Ketika berlari, Anda juga butuh mempersiapkan kompresi betis lari. Mengapa mengompres betis? Itu supaya meningkatkan aliran darah, mengurangi getaran jaringan, dan meningkatkan parameter biomekanik. Sehingga Anda tidak mudah mengalami kram, sehingga performa lari Anda bisa meningkat.
Dan saat Anda berenang, topi berenang yang nyaman untuk dipakai juga harus diperhatikan. Pilih jenis topi berenang silikon, yang pas dipakai dan meningkatkan luncuran dengan lebih banyak perlindungan terhadap masuknya air.
Itulah berbagai persiapan yang harus Anda lakukan jika ingin mengikuti triatlon. Jadi, sudah makin siap kan?
Baca Juga Berita Olahraga Lainnya:
Camping Asyik Bersama Keluarga Tanpa Harus Keluar Rumah
Kenali Perbedaan Hiking dan Trekking