- Jelang SEA Games 2021, timnas wushu Indonesia gelar simulasi di GBK Arena, Jakarta, Jumat (22/4/2022).
- Indonesia berpotensi meraih medali dari semua nomor wushu.
- Edgar Xavier Marvelo jadi salah satu andalan Indonesia di SEA Games 2021.
SKOR.id - Timnas wushu Indonesia menggelar simulasi sebagai persiapan menghadapi SEA Games 2021 di Vietnam, 12-23 Mei mendatang.
Simulasi tersebut berlangsung di Pelatnas Wushu yang berada di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jumat (22/4/2022).
Tampil di SEA Games 2021, Indonesia diperkuat 16 atlet, masing-masing empat dari Taolu putra dan putri, Sanda putra dan putri.
Manajer timnas wushu, Iwan Kwok, menegaskan Indonesia memiliki potensi meraih medali dari semua nomor dalam cabor wushu.
Nomor dengan potensi paling besar antara lain, nomor Changquan putra, Nanquan putra, Daoshu putra, dan Gunshu putra.
Salah satu atlet yang diharapkan mendulang medali emas dalam pesta olahraga se-Asia Tenggara itu adalah Edgar Xavier Marvelo.
Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB WI) menargetkan atlet 23 tahun tersebut jadi yang terbaik di nomor Changquan, Daoshu, dan Gunshu.
Sebagai informasi, pada SEA Games 2019 di Manila, Filipina, Edgar Xavier Marvelo sukses menyumbangkan dua emas untuk Indonesia.
Bukan hanya Edgar Xavier Marvelo, Harris Horatius juga dijagokan PB WI meraih emas pada nomor Nanquan.
View this post on Instagram
"Yang pasti saya akan berusaha semaksimal mungkin. Mohon doa dan support-nya untuk seluruh masyarakat Indonesia agar kami bisa bertanding dan meraih prestasi maksimal," ujar Edgar.
Turut hadir dalam agenda simulasi wushu, Ketua Umum KONI Pusat, Letjen TNI Purn Marciano Norman.
"Saya sangat terkesan, mereka begitu bersemangat. Yang kedua, saya lihat stamina mereka sangat bagus," ujarnya.
"Ini hasil kerja keras para pelatih karena tidak mungkin melakukan gerakan-gerakan wushu ini kalau tidak ditunjang stamina yang prima," imbuhnya.
Marciano juga berterima kasih kepada Ketua Umum PB WI, Airlangga Hartarto, jajaran pengurus dan pelatih, yang telah bekerja keras.
"Saya optimis terhadap persiapan yang dilakukan oleh PB Wushu Indonesia terhadap atlet-atletnya. Mereka, di Filipina, juga menunjukkan prestasi baik."
"Saya yakin, di Vietnam, mereka minimal mempertahankan (medali). Harapan saya (bahkan) lebih bagus lagi daripada di Filipina," tutur pria 67 tahun itu.
Berita Wushu Lainnya:
Tim CdM Indonesia Optimistis Wushu Raih Emas di SEA Games 2021
Wushu Berambisi Lanjutkan Tradisi Emas di SEA Games dan Asian Games 2022