- Setelah libur selama dua hari, Persebaya kembali gelar latihan.
- Menu latihan kali ini adalah materi pemulihan kondisi dan penyelesaian akhir.
- Seluruh pemain Persebaya ikut menjalani latihan kecuali lima pemain yang mendapatkan panggilan timnas.
SKOR.id - Persebaya Surabaya kembali menggelar latihan usai libur selama dua hari.
Bertempat di lapangan Gelora 10 November, Persebaya gelar latihan perdana untuk hadapi pekan ke-21.
Pada latihan kali ini, pelatih Aji Santoso fokus kembalikan kondisi pemain dengan intensitas ringan.
"Kondisi pemain sebenarnya sudah bagus, kita tinggal adaptasi sebentar baru tingkatkan di latihan besok," ujar Aji Santoso.
Dalam menu latihan kali ini, Taisei Marukawa bersama kolega mendapatkan latihan pemanasan, penguasaan bola dan dribbling bola.
Lebih lanjut, Aji Santoso juga memberikan menu latihan penyelesaian akhir.
"Kita masukkan materi hasil evaluasi, salah satunya penyelesaian akhir," kata Aji.
"Latihan selanjutnya kita akan pertajam lagi," Aji menambahkan.
Sementara itu, seluruh penggawa Persebaya ikut menjalani latihan kecuali lima pemain yang mendapatkan panggilan timnas Indonesia.
Kelima pemain tersebut adalah Ernando Ari, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, dan Marselino Ferdinan.
Berita Liga 1 lainnya:
Rapor Pelatih Asal Italia di Liga 1: Tak Ada yang Sukses
Sudah Raih 100 Poin di Persib Robert Rene Alberts Tetap Diminta Out