SKOR.id - Bertempat di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis, pengumuman pemenang Ballon d'Or 2024 akan mengungkap siapa yang terbaik tahun ini.
Pemain yang masuk nominasi peraih Ballon d'Or 2024 akan diumumkan mulai diumumkan pada 4 September 2024.
Beberapa nama besar diunggulkan akan memenangi penghargaan Ballon d'Or 2024, seperti Jude Bellingham, Vinicius Jr, Dani Carvajal, Rodri, Nico Williams, hingga Lamine Yamal.
Jude Bellingham, Vinicius Jr, Dani Carvajal, Rodri, Nico Williams, hingga Lamine Yamal menjadi enam pemain yang disebut-sebut layak memenangi Ballon d'Or edisi kali ini, meski belum ada pengumuman resmi mengenai pemain yang masuk ke dalam daftar nominasi.
Di antara enam pemain ini, belum satu pun yang pernah memenangi trofi bola emas tersebut, sehingga akan menjadi sejarah baru jika ada di antara mereka yang menjadi pemenang.
Sementara itu, di luar enam pemin tersebut, ada pemain lain seperti Lionel Messi, Kylian Mbappe, hingga Toni Kroos yang juga masih difavoritkan sebagai pemenang Ballon d'Or.
Real Madrid berhasil meraih tiga prestasi musim lalu, Piala Super Spanyol, La Liga, dan Liga Champions, hanya Copa del Rey yang gagal dimenangkan anak asuh Carlo Ancelotti.
Jude Bellingham, Vinicius Junior, Dani Carvajal, hingga Toni Kroos, dinilai menjadi beberapa pemain Real Madrid yang paling menonjol sepanjang musim lalu.
Real Madrid sukse meraih La Decimoquinta, atau gelar Liga Champions ke-15 sepanjang sejarah mereka, prestasi yang membuat para pemain mereka dinilai layak meraih Ballon d'Or.
Sementara itu muncul pesaing kuat lain yang dapat menghalangi langkah para pemain Real Madrid menjadi peraih trofi Ballon d'Or.
Skuad Spanyol yang memenangi Euro 2024 juga memunculkan nama-nama yang menjadi favorit peraih penghargaan individu bergengsi tersebut.
Nico Williams, Lamine Yamal, hingga Rodri menjadi pemain Spanyol yang digadang-gadang layak menjadi pemenang bola emas.
Lamine Yamal dinilai masih berada di posisi bawah dalam tangga persaingan pemenang Ballon d'Or edisi kali ini.
Namun, ia menjadi kandidat terkuat dalam persaingan merebut gelar Golden Boy, atau pemain muda terbaik.
Rodri tampil baik bersama Man City, meski gagal mempertahankan gelar Liga Champions, sedangkan Nico Williams mungkin tak terlalu dikenal jika dibanding nama lainnya, tetapi ia tampiil mengesankan di Euro 2024 bersama Spanyol.
Berikut para kandidat peraih Ballon d'Or saat ini:
1. Jude Bellingham (21 tahun)
54 laga, 27 gol, total 4.707 menit bermain.
2. Vinicius Jr (24 tahun)
49 laga, 26 gol, total 3.782 menit bermain.
3. Dani Carvajal (32 tahun)
55 laga, 7 gol, total 4.454 menit bermain.
4. Rodri (27 tahun)
64 laga, 12 gol, total 5.546 menit bermain.
5. Lamine Yamal (17 tahun)
64 laga, 10 gol, total 3.850 menit bermain.
6. Nico Williams (22 tahun)
50 laga, 11 gol, total 3.699 menit bermain.