- Diandra Diaz Dewari tak akan melupakan peran sang ibu sampai dia bisa masuk timnas U-16 Indonesia.
- Sang ibu menjadi pendukung nomor satu Diandra Diaz untuk karier sepak bolanya.
- Orang tua Diandra bahkan rela tidur di stadion karena keterbatasan biaya hanya untuk mendukung Diandra Diaz secara langsung.
SKOR.id - Kasih Ibu sepanjang masa. Kiranya kalimat itu memang tepat untuk menggambarkan kasih sayang dan perjuangan ibu bagi anaknya termasuk yang dirasakan Diandra Diaz Dewari.
Seberapa besar usaha atau nilai yang diberikan sang anak untuk membalas kasih seorang ibu rasanya tidak akan cukup.
Hanya doa tulus dan rasa bangga yangbisa membuat ibu tersenyum melihat anaknya sukses itu sudah cukup.
Hal itu yang coba diwujudkan oleh pilar Indonesia U-16 Diandra Diaz Dewari. Perjuangan kedua orang tua Diandra Diaz, terutama sang ibu bisa dikatakan luar biasa.
Sempat menentang Diandra Diaz untuk menjadi pesepak bola, pada akhirnya sang ibu menjadi pendukung nomor satu bagi karier putranya.
Bahkan, orang tua Diandra Diaz rela memberikan apapun yang dibutuhkan sang anak untuk mencapai cita-citanya. Walau, mereka harus "berdarah-darah" untuk mewujudkannya.
Sang ibu bahkan rela bermalam di stadion karena keterbatasan biaya untuk menyaksikan Diandra Diaz berlaga di lapangan hijau.
Kala itu, Diandra Diaz tampil di turnamen usia muda mewakili Jawa barat di Jakarta.
"Saat itu, kami sangat ingin menyaksikan Andra (panggilan Diandra Diaz) secara langsung di Jakarta dengan bekal seadanya demi memberikan support," kata Dewi Royani, ibu Diandra.
"Ternyata tim Jabar lolos ke hari berikutnya, kami mau pulang tanggung, enggak pulang tak ada biaya buat menginap."
"Akhirnya, kami putuskan untuk tidur di stadion untuk terus mendukung Andra secara langsung. Walau akhirnya gagal juara, tetapi kami puas," Dewi menambahkan.
Berkat doa dan dukungan dari kedua orang tuanya, karier sepak bola Diandra Diaz bisa dibilang cukup lancar.
Kini, Diandra Diaz telah bergabung dengan Persib Bandung U-16 dan masih menjadi langganan timnas U-16 Indonesia yang diproyeksikan tampil di Piala Asia U-16 2020 pada 2021.
Bertepatan pada Hari Ibu yang jatuh setiap 22 Desember, Diandra tak lupa untuk mengucapkan banyak terima kasih atas pengorbanan besar yang diberikan sang ibu.
Apalagi, karier Diandra Diaz untuk menjadi pesepak bola profesional juga tak lepas dari peran besar sosok ibu.
"Menurut saya, peran ibu benar-benar sangat penting. Karena selain usaha dan kerja keras, kami semua akan selalu ada doa dari ibu," kata Diandra Diaz.
"Alhamdulillah, saya sedang berproses jadi pesepak bola profesional dan Allhamdulillah sekarang dipanggil Indonesia U-16. Ridho ibu saya ada di dalam perjuangan ini."
Meski begitu, bukan berarti Diandra Diaz mengecilkan peran sang ayah, Hary Budiman.
"Terlepas dari itu, peran ayah sama mama sangat penting sekali bagi karier sepak bola saya," ujar Diandra Diaz.
"Mereka berdua yang kerja keras mengorbankan materi, tenaga, dan semuanya untuk kemajuan anak-anaknya," tutur Diandra Diaz memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
View this post on Instagram
Baca juga Berita Hari Ibu lainnya:
Striker Asing PSM Makassar Tunjukkan Sisi Lembutnya pada Hari Ibu Sedunia
Seri Pembuka Incondicional soal Marc Marquez Dirilis untuk Rayakan Hari Ibu