- Persaingan gelar top skor J1 League 2022 masih panas sampai laga terakhir.
- Bomber Shimizu S-Pulse, Thiago Santana, memimpin daftar top skor sementara dengan 12 gol.
- Dari enam daftar teratas, hanya dua pemain asal Jepang dan empat sisanya dari Brasil.
SKOR.id - Persaingan gelar top skor Meiji Yasuda J1 League 2022 dipastikan berlangsung sengit hingga pekan terakhir.
Kompetisi J1 League 2022 hanya menyisakan satu pertandingan lagi, yang akan digelar secara serempak pada Sabtu (5/11/2022) siang WIB.
Di pekan terakhir itulah jawara J1 League 2022 akan ditentukan. Saat ini Yokohama F. Marinos masih memimpin di puncak klasemen dengan keunggulan dua poin dari juara bertahan, Kawasaki Frontale.
Yokohama F. Marinos akan tandang ke markas Vissel Kobe, sementara di saat bersamaan Kawasaki Frontale menyambangi F.C.Tokyo.
Selain persaingan gelar liga, perebutan status top skor juga tidak kalah sengit. Striker Simizu S-Pulse, Thiago Santana, masih menjadi pemain tersubur dengan raihan 13 gol.
???????????? Thiago Santana is top of the scoring chart, but will he hold on? ????
There's a big fight for Top Scorer! ????⚽️???? pic.twitter.com/Psu1imEatW— J.LEAGUE Official EN (@J_League_En) November 2, 2022
Di laga pamungkas akhir pekan ini, dia masih berpeluang menambah tabungan golnya ketika Shimizu menghadapi Consadole Sapporo.
Namun Santana terus diikuti oleh Akihiro Ienaga (Kawasaki Frontale) dan Shuto Machino (Shonan Bellmare) yang sama-sama mengoleksi 12 gol.
Kawasaki Frontale akan berhadapan dengan F.C.Tokyo, dan Machino akan membawa Shonan Bellmare bertandang ke markas Kashiwa Reysol.
Di urutan berikutnya masih ada tiga pemain asal Brasil, yaitu Marchinho (Kawasaki Frontale), Leo Ceara dan Anderson Lopes yang sama-sama berseragam Yokohama F. Marinos dengan 11 gol.
Dari keenam pemain yang memperebutkan status top skor J1 League 2022 tersebut, hanya dua yang merupakan striker asli Jepang, sementara empat lainnya berasal dari Brasil.
Berita J.League Lainnya
Satu Lagi Pemain J. League Akan Hijrah ke Celtic pada Januari 2023
Timnas Jepang Rilis Skuad untuk Piala Dunia 2022, Enam Bintang J.League Ikut ke Qatar