- Pemulihan setelah berolahraga sangat penting karena untuk menjaga kondisi optimal seorang atlet.
- Selain itu, pemulihan juga berguna untuk mencegah ancaman terjadinya cedera.
- Dengan pemulihan yang baik, seorang atlet akan memiliki kondisi yang fit.
SKOR.id - Pemulihan setelah berolahraga sama pentingnya dengan saat berolahraga itu sendiri. Dengan pemulihan yang baik, seorang atlet akan mendapatkan tingkat kondisi yang optimal.
Di sisi lain, selain untuk mencapai tujuan yang diinginkan, pemulihan menjadi sangat penting karena bisa mencegah seseorang mengalami cedera.
Dengan pemulihan yang baik, maka kondisi fisik atau tubuh Anda akan berangsung kembali ke fase yang tenang.
Sebaliknya, tanpa pemulihan yang baik dan terus dipaksakan berolahraga bisa menimbulkan risiko cedera.
Dalam tulisan ini, akan dibahas tentang pentingnya pemulihan setelah berolahraga, khususnya bagi para atlet. Berikut ini pembahasannya yang dirangkum dari Major con Salud:
Apa Itu Pemulihan untuk Atlet?
Pemulihan bagi atlet mencakup semua metode dan kondisi yang dipraktikkan segera setelah olahraga berakhir.
Secara khusus, selama pemulihan, cadangan energi dan semua zat yang selama olahraga digunakan dipulihkan dalam fase pemulihan.
Selain itu, berupaya memulihkan kondisi fisik juga berguna untuk meningkatkan performa serta mengurangi risiko cedera.
Jadi, agar tubuh pulih lebih baik setelah berolahraga, perlu untuk mengintensifkan bukan hanya istirahat melainkan juga upaya untuk mengembalikan energi yang terbuang saat berolahraga.
Strategi Pemulihan yang Optimal
Yang perlu diperhatikan adalah, pemulihan tidak sama penerapannya untuk semua atlet. Dalam hal ini, penting peran seorang pelatih atau mereka yang membantu seorang atlet.
Pelatih, di antaranya menentukan cara pemulihan yang paling tepat berdasarkan faktor-faktor seperti usia, intensitas latihan, jadwal, jenis olahraga, dan gaya hidup atlet.
Makanan dan Suplemen
Nutrisi merupakan kompenen yang sangat penting bagi seorang atlet. Pentingnya asupan gizi seorang atlet dapat dilihat bahwa ada orang-orang ahli gizi profesional yang berspesialisasi dalam nutrisi olahraga.
Tujuannya adalah untuk memastikan keseimbangan antara total kalori yang diperoleh dan pengeluaran energi yang dialami.
Ahli gizi juga akan memperhatikan pola makan. Dalam hal ini mengenai apa yang mereka makan sebelum, selama, dan setelah latihan atau kompetisi.
Dalam hal pemulihan, nutrisi pasca-olahraga, yang mungkin termasuk beberapa suplemen, sangat penting.
Meskipun bukan pengganti makanan, namun suplemen dapat berguna untuk mengoptimalkan pemulihan.
Yang ceritanya “menyelamatkan” Ole di video ini, nama lengkapnya siapa hayo? Fans United sejati pasti kenal ???? @indomanutd @UtdIndonesia @SimpatisanUtd @unitedarmyfc pic.twitter.com/b1nVjrvwOY— SKOR.id (@skorindonesia) October 26, 2021
Berita Bugar Lainnya
Manfaat dan Kandungan Gizi pada Jagung yang Harus Diketahui
Mengenal Siwak dan 5 Manfaat Bagi Kesehatan Gigi serta Mulut