- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan lepas rombongan kedua timnas U-20 Indonesia yang akan ke Turki dan Spanyol.
- Mochamad Iriawan meminta pemain timnas U-20 Indonesia tidak berbuat aneh-aneh selama di dua negara Eropa itu.
- Selain itu, Mochamad Iriawan berharap skuad Garuda Muda bisa memanfaatkan TC di Eropa untuk meningkatkan skill dan mental.
SKOR.id - Enam pemain dan dokter tim telah diberangkatkan ke Turki untuk menyusul pemain dan pelatih timnas U-20 Indonesia yang berangkat lebih dulu.
Keberangkatan kloter kedua timnas U-20 Indonesia ke Turki dilepas oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pada Minggu (16/10/2022).
Iriawan berpesan kepada para pemain yang akan menjalani pemusatan latihan di Turki dan Spanyol.
Mereka dilarang berbuat aneh-aneh yang berpotensi mencoreng nama Indonesia.
"Saya ingin selama mereka melakukan pemusatan latihan di Turki dan Spanyol bisa jaga diri," kata Mochamad Iriawan, dikutip dari laman PSSI.
"Ikuti instruksi pelatih dan jangan berbuat aneh-aneh yang bisa mencoreng tim maupun bangsa Indonesia secara keseluruhan," tuturnya menambahkan.
Lebih lanjut, lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu berharap para pemain Indonesia U-20 bisa meningkatkan skill dan memperkuat mental selama berlatih di Eropa.
Timnas U-20 Indonesia akan menghadapi dua turnamen besar pada tahun depan, yakni Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.
"Harapan saya demikian. Semua harus paham bahwa Piala Dunia U-20 nanti, kalian menghadapi tim-tim yang kuat. Itu sebabnya kalian harus siap," ujar Iriawan.
Pelatih Indonesia U-20, Shin Tae-yong telah memilih 34 pemain yang akan dibawa menjalani pemusatan latihan di Turki dan Spanyol selama dua bulan ke depan.
Dari 34 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong, wajah-wajah lama masih mendominasi.
Mereka seperti Ahmad Rusadi, Alfriyanto Nico, Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, Ronaldo Kwateh, dan Zanadin Fariz.
Timnas U-20 Indonesia tentunya tak hanya berpindah tempat latihan di Turki dan Spanyol, tapi juga akan melakoni sejumlah laga uji coba melawan tim-tim Eropa.
"Sejumlah negara Eropa akan menjadi lawan uji coba timnas U-20 Indonesia saat pemusatan latihan di Turki dan Spanyol," ujar Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.
Berita Timnas U-20 Indonesia Lainnya:
Dipanggil TC Timnas U-20 Indonesia, Pemain Persib Dapat Pesan Penting dari Luis Milla
Terkait Piala Dunia U-20 2023, Persebaya dan Dua klub Liga 1 Bakal Pindah Markas
Persiapan Piala Dunia U-20 2023, Menpora Ingatkan Pemkot Surabaya soal Rumput Stadion GBT