- S1mple telah mendonasikan sebagian hadiahnya yang diperoleh dari IEM Katowice 2022 untuk tentara Ukraina.
- Menurut laporan, S1mple kini kira-kira telah mendonasikan sebanyak 33 ribu dollar Amerika atau setara dengan Rp473 juta.
- Bersama Natus Vincere, S1mple selalu mengkampanyekan pentingnya perdamaian antara kedua belah pihak yang bertikai.
SKOR.id - Invasi Rusia ke Ukraina yang berlangsung sejak 24 Februari 2022 lalu masih menimbulkan banyak dampak bagi beberapa pihak.
Tak ketinggalan terhadap perkembangan esport di Eropa Timur yang mulai banyak terjadi penundaan kompetisi.
Kompetisi terbaru yang dibatalkan adalah DPC Eropa Timur 2022 Tour 2 yang rencananya bakal berlangsung pada pekan kedua bulan Maret ini.
Kemudian mulai banyak pemain-pemain esport ternama mengungkapkan rasa prihatinnya terhadap invasi Rusia ke Ukraina tersebut.
Dan yang paling vokal adalah AWPer kenamaan Ukraina yang bermain untuk Natus Vincere, Oleksandr "s1mple" Kostyliev, yang kerap angkat suara melalui cuitannya.
Terbaru, S1mple telah mendonasikan sebagian hadiahnya yang diperoleh dari IEM Katowice 2022 untuk tentara Ukraina.
Menurut laporan, S1mple kini kira-kira telah mendonasikan sebanyak 33 ribu dollar Amerika atau setara dengan Rp473 juta.
S1mple membagikan informasi ini melalui akun Instagram resminya, sambil berterima kasih kepada tentara Ukraina karena telah melindungi tanah air, keluarga, dan orang yang mereka cintai, "Saya bangga padamu seperti biasa", ujar S1mple.
Bersama Natus Vincere, S1mple selalu mengkampanyekan pentingnya perdamaian antara kedua belah pihak yang bertikai.
S1mple sendiri kini kabarnya sedang berada di Polandia sehabis mengikuti IEM Katowice 2022 bersama Natus Vincere, namun sayang harus tersingkir pada babak semifinal dari G2 Esports.
Berita Esport lainnya:
Rekap Atlet Esport Pelatnas SEA Games 2021: FIFA Online 4
Akhiri Dominasi NaVi, FaZe Clan Rebut Gelar Juara IEM Katowice 2022
1 000 000 UAH donated by @s1mpleO #SupportUkraine pic.twitter.com/mBh7vmCgu2— Vitalii Volochai #StandWithUkraine (@v1lat) February 27, 2022