- Surabaya Bhayangkara Samator tetap akan menurunkan pemain asing pada laga melawan Jakarta Pertamina Pertamax.
- Dua pemain asing yang mereka miliki nyaris tak berkontribusi saat Surabaya Bhayangkara Samator kalahkan dari Bogor LavAni pekan lalu.
- Pelatih Surabaya Bhayangkara Samator, Sigit Ariwidodo, mengakui kalau dua pemain asing yang dimiliki masih butuh adaptasi.
SKOR.id - Surabaya Bhayangkara Samator kecolongan set pertama saat menghadapi Bogor LavAni dalam laga Proliga 2022 pekan lalu.
Perubahan pun langsung dilakukan oleh sang juara bertahan. Dua pemain asingnya, Marko Sindelic dan Tim Taylor, ditarik dan digantikan Yudha Mardiansyah dan Agil Angga Anggara.
Hasilnya, penampilan Surabaya Bhayangkara Samator justru lebih mengalir dan akhirnya mampu menang dengan skor 3-2 (16-25, 26-24, 25-23, 21-25, 15-12).
Meski tampil lebih cair tanpa pemain asing, Sigit Ariwidodo selaku kepala pelatih Surabaya Bhayangkara Samator tetap percaya dengan Marko Sindelic dan Tim Taylor.
Dua pemain impor itu bakal diturunkan saat menghadapi Jakarta Pertamina Pertamax pada Sabtu (29/1/2022) yang juga jadi laga penentu juara Putaran I Proliga 2022.
Kepada Skor.id, Kamis (27/1/22), Sigit mengatakan bahwa para pemain asing di timnya masih membutuhkan waktu adaptasi.
Mereka harus bisa menyesuaikan diri dengan para pemain lokal Surabaya Bhayangkara Samator yang sebagian besar sudah lama bermain bersama.
"Ya, para pemain asing ini memang masih harus menyesuaikan diri lagi dengan Samator," kata Sigit Ariwidodo.
"Pada pertandingan melawan Jakarta Pertamina Pertamax nanti, tentu saja saya akan menurunkan Tim (Taylor) maupun Marko (Sindjelic)."
Baik Tim Taylor maupun Marko Sindjelic sebenarnya bukan nama sembarangan di dunia voli.
Taylor merupakan pilar Timnas Voli Australia di Volleyball Nations League (VNL) 2019, sedangkan Sindjelic pernah membela Crvena Zvezda saat juara Serbian Cup 2018-2019.
Berita Proliga 2022 Lainnya:
Jadwal Pekan Keempat Proliga 2022: Penentuan Juara Putaran I Sektor Putra
Nikita Venediktov Cedera, Pertamina Datangkan Pemain Asing Baru di Putaran II Proliga 2022