- PSIS Semarang sukses kalahkan Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Lamongan, dalam lanjutan Liga 1 2020.
- Dragan Djukanovic mengaku puas karena anak asuhnya mampu jalankan taktik dengan baik, terutama di 60 menit awal.
- Meski kebobolan dua gol di babak kedua, pelatih asal Montenegro itu tetap puji penampilan anak asuhnya.
SKOR.id - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic, puas dengan kemenangan yang diraih atas Persela Lamongan.
PSIS Semarang sukses curi poin penuh di markas Persela Lamongan dalam lanjutan Liga 1 2020, Sabtu (7/3/2020).
Laskar Mahesa Jenar bahkan sempat unggul tiga gol lebih dulu sebelum tuan rumah perkecil ketinggalan jadi 2-3 yang bertahan hingga akhir laga.
Tiga poin di kandang Persela jadi kemenangan pertama Bruno Silva dan rekan-rekan musim ini setelah jalani dua laga.
Baca Juga: Skor Indeks Liga 1 2020: Rating Pemain Persela Lamongan vs PSIS Semarang
Hasil itu pun membuat pelatih PSIS, Dragan Djukanovic, mengaku puas karena Persela merupakan tim bagus yang tidak mudah dikalahkan di kandang sendiri.
"Kami cukup puas dengan permainan tim, terutama pada 60 menit pertama," ujar Dragan Djukanovic.
"Anak-anak bisa menjalankan taktik yang saya inginkan dengan sempurna," ia menambahkan.
Lebih lanjut, pelatih asal Montenegro itu menyebut gol pertama yang dicetak oleh Wallace Costa mebuat anak asuhnya tampil percaya diri.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga 1 2020: Arema FC vs Persib Bandung
Tak hanya meningkatkan kepercayaan diri Bruno Silva dan rekan-rekan, gol tersebut juga jatuhkan mental Persela di awal pertandingan.
Namun, mental Persela yang jatuh itu sukses diperbaiki oleh Nil Maizar di paruh laga, sehingga mereka mampu mencetak dua gol di paruh kedua.
Situasi itu pun diklaim Djukanovic sudah ia prediksi dan meminta anak asuhnya untuk waspada.
Tapi, mereka tetap saja kebobolan dua gol melalui brace yang diciptakan oleh Rafinha.
"Di paruh babak saya sudah ingatkan anak-anak bahwa Persela tim bagus yang tak akan mudah menyerah, apalagi mereka bermain di kandang," katanya.
Baca Juga: Sempat Ditinggal Rombongan, Bomber Asing PSIS Semarang Menyusul ke Lamongan
Meski anak asuhnya gagal menjaga konsentrasi dan kebobolan dua gol di babak kedua, Dragan Djukanovic, tetap puas dengan perjuangan timnya.
"Saya bangga dengan hasil ini, yang penting kami menang karena tak banyak tim yang bisa menang di sini," ujar mantan pelatih Borneo FC itu.