- Pelatih anyar PSM Makassar, Milomir Seslija, telah mendapatkan informasi mengenai timnya dari asisten pelatih, Syamsuddin Batolla.
- Syamsudin mengatakan, Milomir Seslija sudah terpikat dengan gaya permainan para pemain PSM Makassar.
- Selain itu, Syamsuddin juga memberikan perkembangan tim selama ia ditunjuk sebagai pelatih sementara PSM Makassar.
SKOR.id – Pelatih anyar PSM Makassar, Milomir Seslija, sudah mulai menyukai gaya dan karakter bermain para pemain skuad Juku Eja.
Hal itu disampaikan oleh asisten pelatih Syamsuddin Batolla setelah sempat menjalin komunikasi dengan Milomir Seslija.
Syamsuddin menyebut, pelatih asal Bosnia itu sudah sangat puas dengan penampilan para pemain PSM Makassar selama sesi latihan.
Menurut dia, Milomor Seslija sebagai pelatih baru juga telah mengenal gaya permainan yang menjadi ciri khas PSM.
“Pelatih baru ini, maupun semua pelatih yang pernah ke Makassar, pasti tahu gaya bermain PSM,” kata Syamsuddin Batolla.
“Karena pemain punya semangat yang tidak kendur. Saat latihan pun juga semangat. Itu yang membuat dia merasa senang dengan orang-orang di PSM Makassar,” ia melanjutkan.
Sebelumnya, Syamsuddin juga sudah berkomunikasi intens dengan Milomir Seslija selama ia ditunjuk sebagai pelatih kepala sementara.
Dia menyebut, seluruh kondisi dan perkembangan, termasuk komposisi pemain tim Juku Eja, sudah dilaporkan kepada pelatih yang akrab disapa Milo itu
Dengan demikian, Milo bisa lebih mudah untuk menentukan kebutuhan strategi maupun taktik yang akan digunakan selama menakhodai PSM Makassar.
“Dia juga sudah berkomunikasi dengan saya soal mana pemain-pemain yang masuk tim utama, dan mana tim yang kedua. Kami sudah berkomunikasi soal kebutuhan tim,” ujarnya.
“Dia hanya mau melihat mana formasi yang sesuai. Ia juga melihat pemain-pemain yang dirasa mampu mengangkat performa tim ini,” ia melanjutkan.
Selain itu, Syamsuddin juga menjelaskan alasan di balik keputusan timnya menggelar sesi latihan secara tertutup.
Menurut dia, hal ini dilakukan guna menghindari kerumunan masyarakat yang datang karena dikhawatirkan melanggar protokol kesehatan.
“Kami gelar secara tertutup karena ada alasannya, yakni agar jangan sampai ada penonton yang masuk dan akhirnya membuat latihan kami dihentikan,” katanya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PSM Makassar Lainnya:
Direktur Utama PSM Makassar Ungkap Kriteria Utama untuk Perekrutan Pemain Baru