- Peluang Deni kembali ke Pelatnas tahun depan terbuka asal menghilangkan sikap indisiplinernya.
- Prestasi Deni sejauh ini cukup bagus dengan mampu dua kali berturut-turut meraih emas SEA Games.
- Deni menempati peringkat ke-14 klasemen kualifikasi Olimpiade.
SKOR.id – Pengurus Besar Persatuan Angkat Berat, Binaraga, dan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABBSI) membuka peluang Deni untuk bisa tampil di Olimpiade Tokyo yang diundur tahun depan.
Awal Maret lalu, andalan Indonesia di kelas 67 kg putra tersebut didepak dari Pelatnas. Itu akibat tindakan indisipliner yang kerap ia lakukan.
"Jadi semua tergantung dia, apakah Deni mau berubah atau tidak. Kalau perilakunya tidak berubah pintu Pelatnas tentu tertutup untuknya," kata Wakil Ketua Umum (Waketum) PB PABBSI Djoko Pramono, Rabu (25/3/2020).
Baca Juga: Olimpiade Ditunda, Nasib PON 2020 Masih Tanda Tanya
Pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX/2020 Papua, Deni akan tampil. Tapi, Djoko menegaskan prestasi di PON takkan berpengaruh jika sikap indisipliner terus ditunjukkan Deni.
Menurut Djoko, apa yang telah ditunjukkan Deni saat berada di Pelatnas cukup membuat jengkel. Ia sering pulang ke Mes Kwini, lokasi latihan angkat besi, larut malam.
Selain itu, ia terlalu banyak mengambil pekerjaan sebagai pelatih pribadi. Hal tersebut sangat mengganggu fokusnya.
"Ya semua tahu bagaimana Deni saat di Pelatnas. Dia ini atlet senior, seharusnya dia bisa menjadi contoh bagi lifter-lifter muda yang ada di Pelatnas," Djoko menegaskan.
Baca Juga: Eko Yuli Irawan Ambil Sisi Positif Penundaan Olimpiade 2020
Selama membela Merah-Putih, prestasi Deni memang cukup bagus. Ia sukses meraih medali emas cabang angkat besi pada SEA Games 2017 Kuala Lumpur dan SEA Games 2019 Filipina.
Peluang Deni menembus Olimpiade cukup terbuka. Untuk sementara, dia berada di peringkat ke-14 klasemen kualifikasi.
Djoko menegaskan, tanpa Deni, kekuatan Indonesia tidak akan berkurang. Ia optimistis, PB PABBSI bisa mencetak lifter berprestasi seperti Deni, atau bahkan lebih.
"Nanti kami akan membuat Deni-Deni yang lain. Kami punya banyak lifter muda yang sangat potensial di sini," ia membeberkan.