- Fabio Fognini, melakukan operasi di tengah pandemi corona.
- Petenis asal Italia itu memanfaatkan jeda kompetisi untuk memulihkan kondisinya.
- Fabio Fognini operasi pergelangan kaki kiri dan kanan.
SKOR.id - Petenis asal Italia, Fabio Fognini, memanfaatkan jeda kompetisi akibat pandemi virus corona (Covid-19) untuk melakukan operasi pada kedua pergelangan kakinya.
Hal tersebut diungkapkan Fabio Fognini melalui sebuah unggahan di Twitter, Senin (1/6/2020). Petenis 33 tahun itu mengaku sudah lama memikirkan rencana operasi.
Berita Tenis Lainnya: Davis Cup 2020: Main Tanpa Penonton, Petenis Italia Ini Merasa Aneh
"Saya mengalami masalah pada pergelangan kaki kiri kurang lebih 3,5 tahun. Lalu, saya coba mempelajari sampai akhirnya kaki kanan saya juga mengalaminya," katanya.
Fabio Fogini, yang kini menempati peringkat ke-12 dunia, memanfaatkan jeda kompetisi akibat pandemi virus corona (Covid-19) untuk menjalani operasi, 30 Mei 2020.
Pasalnya, dibutuhkan waktu lama untuk pulih dari masalah pergelangan kakinya tersebut. Tim dokter yang menanganinya mengatakan butuh dua bulan untuk sembuh.
"Setelah pemeriksaan medis dan berdiskusi panjang dengan tim pelatih, saya akhirnya memutuskan untuk melakukan operasi," ucap andalan Italia di Davis Cup itu.
Untuk diketahui, Federasi Tenis Internasional (ITF), Asosiasi Pemain Tenis (ATP) dan Asosiasi Tenis Wanita (WTA) sepakat menangguhkan turnamen hingga Juli 2020.
Jeda itulah yang dimanfaatkan oleh suami dari juara Grand Slam US Open 2015, Flavia Pennetta, untuk menyempurnakan penampilannya di lapangan.
Sejak melakoni debut profesional pada 2004, Fabio Fognini belum mampu berbicara banyak di turnamen mayor alias grand slam. Capaian tertingginya hanya perempat final.
Berita Tenis Lainnya: ATP Serius Perhatikan Masalah Kesehatan Mental Petenis
Fabio Fognini meraih perempat final Grand Slam French Open 2011. Selebihnya, pemain kelahiran Sanremo, Italia, 24 Mei 1987, gagal melewati babak keempat.
"Saya melakukan operasi (kedua pergelangan kaki) di Italia (30 Mei 2020) dan tak sabar kembali bermain," kata Fabio Fognini yang sudah mengoleksi 9 gelar ATP.