- Putri Kusuma Wardani menembus final Orleans Masters 2022.
- Bermain tenang jadi kunci kemenangan Putri KW atas Line Hojmark Kjaersfeldt.
- Pada laga final Orleans Masters 2022, Putri KW akan bertemu Iris Wang dari Amerika Serikat.
SKOR.id - Sabtu (2/4/2022), Putri Kusuma Wardani secara mengejutkan lolos ke final BWF Tour Super 100, Orleans Masters 2022.
Tunggal putri muda Indonesia itu menang 21-10, 22-20 atas unggulan ketiga, Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark), di Orleans, Prancis.
Kemenangan tersebut diakui Putri KW, sapaan akrab sang pebulu tangkis, sebagai buah dari permainan tenang dan tanpa beban.
"Sebenarnya, dari awal saya hanya mencoba main tanpa beban," kata tunggal putri peringkat ke-78 dunia tersebut dalam laman PBSI.
"Lawan saya jauh di atas, baik dari peringkat maupun pengalaman. Saya tidak mau berpikir menang atau kalah, yang penting beri yang terbaik."
Akan tetapi, pebulu tangkis 19 tahun tersebut mengaku sempat hilang konsentrasi pada poin-poin krusial gim kedua.
"Saya sempat lengah dan tidak fokus, seperti lupa harus pakai pola apa untuk mematikan dia," ucapnya soal kondisi yang dialami.
"Setelah setting saya nekat saja dan terus mengikuti instruksi pelatih di belakang," Putri KW menambahkan.
Lolos ke final Orleans Masters 2022, Putri KW akan menantang Iris Wang dari Amerika Serikat yang berstatus unggulan keempat.
Juara Spain Masters 2021 tersebut mengaku siap melawan Iris Wang dan mendapatkan gelar pertamanya, tahun ini.
"Semua sudah oke di lapangan. Paling besok (Minggu) dari segi nonteknisnya saja harus diperbaiki. Tegang-tegangnya harus dihilangkan," ujarnya.
"Semoga besok (hari ini) saya bisa main lebih baik dan bisa dapat hasil yang terbaik juga," Putri KW menambahkan.
Pertandingan final antara Putri KW melawan Iris Wang akan digelar pada Senin (4/4/2022) sekitar pukul 03.00 dini hari WIB.
Berita Orleans Masters 2022 Lainnya:
Orleans Masters 2022: Duet Rehan Naufal/Lisa Ayu Incar Gelar Kedua
Jadwal dan Link Live Streaming Orleans Masters 2022: 3 Wakil Indonesia Berjuang Demi Tiket Final