- Tepat pada hari Minggu (26/2/2023) gelaran MPL Indonesia Season 11 telah menyelesaikan pekan keduanya.
- Dari tujuh pemain yang mereka bawa, satu di antaranya bermain cemerlang dan mendapatkan gelar MVP of The Week.
- Adalah Calvin "CW" Winata yang memiliki andil besar untuk kemenangan ONIC Esports dengan perolehan 48 total kills dan 63 assist.
SKOR.id - Tepat pada hari Minggu (26/2/2023) gelaran MPL Indonesia Season 11 telah menyelesaikan pekan keduanya.
Di babak regular season pekan kedua kemarin delapan tim kembali bertanding untuk mengumpulkan poin menuju babak selanjutnya.
Sampai pekan kedua MPL Indonesia Season 11, ONIC Esports menjadi satu-satunya tim yang mendapatkan kemenangan penuh.
Keberhasilan ini membuat mereka meraih posisi puncak klasemen sementara dengan 7 poin dan 100 persen match rate.
Performa luar biasa dari ONIC Esports ini tak luput dari kemampuan para pemainnya. Musim ini mereka masih diperkuat oleh pemain-pemain senior seperti Kiboy, Drian, Sanz dan CW.
Dari tujuh pemain yang mereka bawa, satu di antaranya bermain cemerlang dan mendapatkan gelar MVP of The Week.
Adalah Calvin "CW" Winata yang memiliki andil besar untuk kemenangan ONIC Esports dengan perolehan 48 total kills dan 63 assist.
Pada pertandingan pekan kedua ini CW terlihat tiga kali menggunakan hero Claude dan mendapatkan 100 persen winrate.
Beberapa item yang ia gunakan saat bermain Claude adalah Golden Staff, Maledic Roar, dan Corrosion Scythe.
Permainan CW di pekan kedua ini bisa dibilang mengalami peningkatan, terbukti dengan terpilihnya dirinya menjadi MVP.
Pada pekan sebelumnya, dua pemain ONIC Esports berhasil menduduki klasemen MVP, mereka adalah Kiboy dan juga Kairi.
Dalam klasemen MVP di pekan pertama lalu dua pemain ini mendapatkan 10 poin. Sementara untuk pemain yang memuncaki klasemen MVP adalah EVOS Branz dengan 25 poin.
Bersinarnya CW di pekan kedua ini membuat banyak penggemar yang berharap jika dirinya masih akan tampil apik di minggu-minggu selanjutnya.
MPL ID Season 11 pekan ketiga akan kembali diselenggarakan pada 3 Maret mendatang dan bisa disaksikan secara langsung melalui kanal YouTube MPL Indonesia.