SKOR.id - Menjelang digelarnya laga semifinal Piala Asia U-23 2024, beredar selebaran larangan nonton bareng (nobar) ajang tersebut.
Dalam selebaran yang tertanggal 26 April 2024 yang mengatasnamakan MNC Group ini mengungkapkan beberapa pelarangan atas hak siar yang saat ini dipegang olehnya.
Postingan selebaran ini banyak beredar di media sosial baik X maupun Instagram, mengatasnamakan MNC Group dengan judul Pengumuman Hak Eksklusif MNC Group AFC U-23 Asian Cup 2024.
Pengumuman itu juga melarang untuk memproduksi kegiatan, termasuk program cara, kompetisi atau promosi dalam bentuk apapun dan melalui media apapun seperti program undian, SMS, kuis games, polling yang berkaitan secara langsung maupun tidak langsung dengan pertandingan tersebut.
Tidak hanya itu, dalam selebaran tersebut juga melarang untuk menggelar nobar atau nonton bersama baik secara on air maupun off air.
Salah satu yang menjadi respons netizen adalah soal pelarangan untuk menyiarkan dan mendistribusikan siaran AFC U-23 Asian Cup 2024.
Sampai sore ini, menurut pantauan Skor.id tagar #BoikotMNC masih menjadi trending di sosial media X.
Jadi, benarkah nobar Timnas dilarang? Menurut rilis yang diterima oleh Skor.id, MNC Group mempersilakan masyarakat melakukan kegiatan nobar saat laga semifinal Piala Asia U-23 2024. Itu selama kegiatan nonton bareng tidak dikomersialkan.
"MNC Group selaku pemegang hak siar, memberikan kesempatan kepada masyarakat yang ingin menyelenggarakan nonton bareng Timnas U-23 melawan Uzbekistan di semifnal nanti pada Senin (29/4/2024), selama pergelaran nonton bareng tidak memungut biaya kepada para penonton atau pengunjung, serta tidak beriklan atau menerima sponsor dari pihak-pihak yang ingin mengambil keuntungan (Non-Komersil)," demikian tulis rilis tersebut.
Dengan keluarnya rilis tersebut, masyarakat umum tidak perlu khawatir untuk menggelar nonton bareng di lingkungan rumah atau tempat tinggalnya.
Bagaimana dengan nobar di area publik yang sebelumnya pernah digelar beberapa daerah? Menurut Ria Amalia, Marketing Comunication MNC Group, tinggal meminta izin ke pihak MNC.
"Selama tidak ada kegiatan sponshorship atau dengan tiket, silakan saja. Tapi izin,” tegasnya.
Ria mengakui, beberapa Pejabat Sekretaris Daerah di berbagai wilayah sudah menghubungi MNC terkait permohonan izin nonton bareng tersebut.
Seperti diketahui, nobar untuk semifinal Piala Asia U-23 2024 ini menjadi ramai lantaran salah satunya bakal menyajikan laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan U-23. Laga itu akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Senin (29/4/2024) malam WIB.
Jika berhasil menang, selain lolos ke final, Timnas U-23 Indonesia juga akan mendapatkan tiket lolos ke Olimpiade 2024.