- Eks-pemain Arsenal, Freddie Ljungberg, menilai Nicolas Pepe butuh waktu untuk beradaptasi.
- Freddie Ljungberg yakin Nicolas Pepe akan memberi lebih banyak hasil kepada Arsenal dengan kerja kerasnya.
- Menurut Ljungberg, perlu kesabaran untuk melihat peforma terbaik Nicolas Pepe.
SKOR.id Mantan pemain Arsenal, Freddie Ljungberg, menyebut Nicolas Pepe membutuhkan waktu lebih lama untuk beradaptasi.
Nicolas Pepe didatangkan dari Lille pada 2019 sebagai pemain termahal Arsenal.
Akan tetapi, Nicolas Pepe belum menunjukkan peforma terbaiknya bersama Arsenal.
Meski begitu, Ljungberg cukup mengenal sosok Pepe di Emirates. Pasalnya orang Swedia ini adalah asisten pelatih Arsenal pada musim lalu.
Dirinya cukup yakin Pepe bakal menawarkan hal yang lebih bagi The Gunners jika pemain asal Pantai Gading ini bekerja keras.
"Saya pikir Nico akan tampil bagus. Nico ingin bekerja. Setiap pemain membuat kesalahan. Saya pernah diusir dari Spurs. Jangan terlalu menghakimi mereka sebab hal itu (pernah) terjadi pada kita semua," ucap Ljungberg.
"Yang penting adalah bagaimana mereka bereaksi setelahnya. Jika dia menyerah, bekerja lebih keras lagi dan berusaha membuktikan dirinya. Dia menjalani masa yang tidak mudah, banyak yang harus diperhatikan," lelaki 43 tahun ini menambahkan.
Ljungberg meyakini Nicolas Pepe perlu waktu adapatasi lebih lama karena tidak mudah pindah bermain dari Liga Prancis ke Liga Inggris.
Menurut Ljungberg, perlu kesabaran untuk menemukan permainan terbaik dari pemain 25 tahun itu.
"Saya bisa menyebutkan hal-hal yang mudah, seperti dia membutuhkan waktu bermain. Tetapi Anda juga membutuhkan banyak pemain lain yang membutuhkan menit bermain. Itulah yang sulit," kata Ljungberg.
View this post on Instagram
"Ketika Anda pindah dari Prancis ke Inggris, ini benar-benar sepak bola dan segala sesuatu yang berbeda. Anda butuh waktu bermain tetapi Anda membutuhkan hasil pada saat bersamaan. Ini bukan sebuah keseimbangan," ujarnya.
Sejauh ini, Nicolas Pepe telah bermain 14 kali di semua kompetisi bersama Arsenal. Selama itu, Pep menorehkan empat gol dan dua assist.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Benevento vs Juventus - Memori 2 Pelatih, Pippo Inzaghi dan Pirlo https://t.co/lI4ECRm5nl— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 28, 2020
Berita Arsenal lainnya:
Disia-siakan Arsenal, William Saliba Dianjurkan Balik ke Saint-Ettiene