- Bek asing Persib Bandung, Nick Kuipers, memiliki catatan apik hingga selesai pekan ketujuh Liga 1 2021-2022.
- Tampil dalam enam pertandingan bersama Persib, Nick Kuipers hanya merasakan timnya kebobolan satu gol.
- Tiga gol lainnya yang bersarang ke gawang Persib tercipta ketika Nick Kuipers tidak turun bermain di lapangan.
SKOR.id - Hingga selesai pekan ketujuh Liga 1 2021-2022, Persib Bandung jadi tim yang paling sedikit kebobolan yakni baru kemasukan empat gol serupa Arema FC.
Empat gol yang bersarang ke gawang tim berjuluk Pangeran Biru ini tercipta dalam pertandingan melawan Persita Tangerang, Bali United, dan PSM Makassar.
Menariknya, sepanjang Liga 1 2021-2022 bergulir, ada satu pemain yang selalu tampil apik ketika diturunkan pelatih Robert Alberts untuk mengawal lini pertahanan Persib.
Pemain yang dimaksud adalah Nick Kuipers. Ketika pemain asal Belanda itu berada di lapangan, gawang tim Pangeran Biru sering kali aman dari kebobolan.
Terbaru, Nick Kuipers juga terlibat pada keberhasilan Persib mengalahkan pemuncak klasemen sementara Liga 1 2021-2022, Bhayangkara FC, dengan skor 2-0.
Tampil penuh selama 90 menit, bek berusia 29 tahun ini melakukan empat intersep dan lima sapuan untuk menghalau gelombang serangan The Guardian, julukan Bhayangkara FC.
Keterlibatan itu memperpanjang kontribusinya ketika tim asuhan Robert Alberts sukses mencatatkan cleansheet atau nirbobol di laga-laga Liga 1 musim ini sebelumnya.
Pada duel perdana menghadapi Barito Putera yang berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Persib, Nick Kuipers mencatatkan satu intersep, dua takel, dan tujuh sapuan.
Lalu ketika diturunkan pada pertandingan melawan Borneo FC dan Tira Persikabo, ia juga tampil apik dalam mengawal lini pertahanan.
Meski gawang Persib aman, tapi dalam dua pertandingan tersebut mereka gagal mencetak gol sehingga skor 0-0 menjadi hasil yang harus diterima.
Selain turun dalam empat pertandingan tersebut, bek kelahiran 8 Oktober 1992 itu juga sempat bermain dalam laga menghadapi Persita dan Bali United.
Dalam dua laga tersebut Persib memang kebobolan. Namun, ketika Nick Kuipers berada di lapangan, gawang timnya belum kebobolan.
Kala itu ia hanya main 53 menit dalam pertandingan melawan Persita dan ditarik keluar untuk digantikan oleh Achmad Jufriyanto.
Semenit tanpa kehadirannya, gawang Persib dibobol Irsyad Maulana dan menyamakan kedudukan. Dalam laga tersebut, Pangeran Biru keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1.
Adapun satu-satunya gol yang bersarang ke gawang Persib ketika Nick Kuipers bermain ialah gol striker Bali United, Ilija Spasojevic.
Gol striker naturalisasi Indonesia itu tercipta pada menit ke-7 dan menjadi setitik noda bagi penampilan apik Nick Kuipers di pertahanan Persib.
Meski pertandingan melawan Bali United berakhir dengan skor 2-2, sang bek hanya merasakan timnya sekali kebobolan karena ia diganti pada menit ke-27.
View this post on Instagram
Berita Persib Lainnya:
Hasil Bhayangkara FC vs Persib: The Guardian Rasakan Kekalahan Pertama
Bhayangkara FC vs Persib Bandung: Prediksi dan Link Live Streaming