SKOR.id - Partai puncak liga basket putri Amerika Serikat, WNBA, musim kompetisi 2024 bakal mempertemukan New York Liberty dan Minnesota Lynx.
Duel antara New York Liberty kontra Minnesota Lynx kali ini bisa dianggap sebagai final ideal karena mempertemukan dua tim dengan kiprah terbaik sepanjang gelaran WNBA 2024.
New York Liberty yang diperkuat duo Breanna Stewart dan Sabrina Ionescu merupakan tim terbaik musim reguler WNBA 2024 dengan rekor tanding 32 menang-8 kalah.
Sementara itu, Minnesota Lynx adalah tim terbaik kedua. Napheesa Collier dan kolega menutup musim reguler dengan catatan 30 kemenangan dan 10 kekalahan.
Kedua tim pun mampu melaju mulus di babak pertama playoff WNBA 2024 yang menggunakan sistem best of three.
New York Liberty melangkah ke semifinal usai menyingkirkan Atlanta Dream sedangkan Minnesota Lynx berhasil melewati adangan Phoenix Mercury.
Memasuki semifinal dengan sistem best of five, barulah kedua tim menemui rintangan berarti dalam perjuangan menembus ke partai puncak WNBA 2024.
New York Liberty lebih dulu lolos ke final usai meraih kemenangan seri 3-1 atas Las Vegas Aces yang merupakan juara WNBA dalam dua musim terakhir (2022 dan 2023).
Sedangkan Minneosta Lynx harus berjuang hingga gim kelima sebelum mencatatkan kemenangan seri 3-2 atas Connecticut Sun.
Sepanjang musim ini, kedua tim sudah empat kali bertemu yang tiga di antaranya terjadi dalam rangkaian kompetisi musim reguler WNBA 2024.
Sedangkan satu laga lainnya terjadi pada partai puncak WNBA Commisioner's Cup 2024 yang merupakan turnamen tengah kompetisi (in-season tournament) WNBA 2024
Dari empat pertemuan tersebut, Minnesota Lynx berhasil memenangi tiga di antaranya termasuk pada partai puncak WNBA Commisioner's Cup 2024 yang berlangsung di New York.
Berikut head-to-head kedua tim sepanjang musim 2024:
Musim Reguler WNBA 2024 (26/5/2024): Minnesota Lynx 84-67 New York Liberty
WNBA Commisioner's Cup 2024 (26/6/2024): New York Liberty 89-94 Minnesota Lynx
Musim Reguler WNBA 2024 (3/7/2024): New York Liberty 76-67 Minnesota Timberwolves
Musim Reguler WNBA 2024 (16/9/2024): New York Liberty 79-88 Minnesota Lynx
Pada sisi lain, gelar juara WNBA 2024 akan menghadirkan pencapaian bersejarah tersendiri bagi masing-masing finalis yang punya rekam jejak bertolak belakang dalam liga basket putri Amerika Serikat.
Sejak WNBA pertama kali digulirkan pada 1997, Minnesota Lynx jadi salah satu tim tersukses dengan raihan empat gelar juara dari enam kesempatan tampil di final.
Lynx merupakan juara WNBA edisi 2011, 2013, 2015, dan 2017. Sedangkan dua edisi lainnya yang berakhir dengan gelar runner up terjadi pada 2012 dan 2016.
Sebaliknya, New York Liberty sama sekali belum pernah menjadi juara WNBA meski sudah pernah lima kali menembus partai puncak.
Liberty tentu bertekad memecah kebuntuan yang ada dan tak mengulang pencapaian jadi runner up edisi 1997, 1999, 2000, 2002, dan 2023.
Berikut jadwal rangkaian laga WNBA Finals 2024:
Gim 1| New York Liberty vs Minnesota Lynx: Jumat (11/10/2024) pukul 07.00 WIB
Gim 2| New York Liberty vs Minnesota Lynx: Senin (14/10/2024) pukul 02.00 WIB
Gim 3| Minnesota Lynx vs New York Liberty: Kamis (17/10/2024) pukul 07.00 WIB
Gim 4*| Minnesota Lynx vs New York Liberty: Sabtu (19/10/2024) 07.00 WIB
Gim 5*| New York Liberty vs Minnesota Lynx: Senin (21/10/2024) pukul 07.00 WIB
*) Digelar jika belum ada tim yang mampu meraih tiga kemenangan