- Kasus pasien positif Covid-19 yang meningkat di Amerika Serikat, membuat jadwal keberangkatan 22 klub NBA ke Orlando, terancam.
- NBA menyediakan perlakuan khusus untuk skuad susulan yang sempat dinyatakan positif Covid-19.
- Adalah sewa pesawat, naik mobil sendiri, dan menumpang pesawat komersial menjadi pilihan para klub peserta NBA 2019-2020.
SKOR.id - Menjelang dimulainya kembali lanjutan liga NBA 2019-2020, halangan terus datang menghadang kompetisi basket utama Amerika Serikat tersebut.
Mulai dari satu per satu pebasket dinyatakan positif Covid-19, hingga penutupan pusat kebugaran.
Menurut data terakhir, sebanyak 25 pebasket NBA dinyatakan positif Covid-19 hanya dalam dua pekan terakhir.
Kemudian, total enam klub yakni, Denver Nuggets, Miami Heat, LA Clippers, Brooklyn Nets, dan terakhir Milwaukee Bucks menutup pusat kebugaran mereka demi menekan penyebaran virus.
Melihat kondisi tersebut, skenario untuk mengundurkan jadwal kedatangan 22 klub NBA ke Walt Disney World Resort Orlando pun mencuat.
Namun, sejauh ini federasi tetap akan menjalankan skenario utama, yakni pemberangkatan tim pada 7-9 Juli 2020.
Karena jika mundur sehari saja, maka seluruh rencana NBA untuk menjalankan turnamen tertutup selama sekitar tiga bulan ke depan.
Sejauh ini, NBA memberikan opsi pemberangkatan susulan untuk para pemain dan staf yang sempat dinyatakan positif Covid-19 dalam tes harian yang dimulai sejak 24 Juni.
Ada tiga opsi untuk skuad susulan yang tentu saja dengan biaya dari kocek sendiri, yakni penerbangan privat, perjalanan dengan mobil, dan memakai penerbangan komersial.
Untuk pemain dan staf yang memilih menyusul dengan pesawat carteran atau naik mobil pribadi, maka harus mendapatkan dua tes negatif Covid-19 sebelum mengikuti turnamen.
Kemudian, untuk pemain yang memilih menumpang pesawat komersial maka harus mendapatkan tiga hasil negatif Covid-19 sebelum melakukan kompetisi.
Untuk pemain yang menolak melakukan tes Covid-19 harian sebelum terbang ke Florida, maka harus melakoni tes ulang dengan hasil enam kali negatif.
Setelah tiba di Orlando, seluruh pemain akan melakukan karantina dan serangkaian tes Covid-19 untuk meminimalisir adanya penularan ketika dalam perjalanan.
Setelah itu, pemusatan latihan akan digelar sebagai pemanasan sebelum kompetisi berlanjut pada 30 Juli 2020.
Nantinya, setiap tim NBA yang gugur akan langsung pulang ke markas masing-masing sehingga kerumunan di Orlando akan terus berkurang hingga di partai puncak, 13 Oktober 2020, tinggal tersisa dua tim saja.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
#SkorHariIni WBO mencabut gelar kelas welter dari Floyd Mayweather Jr pada 6 Juli 2015. Hal ini terjadi setelah The Money tak mampu memenuhi tuntutan yang diajukan oleh WBO. #SkorHariIni #FloydMayweather #WBO… https://t.co/RqBjn6obQV— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 6, 2020
Berita Basket Lainnya:
Tambah 9 Orang, 25 Pebasket NBA Positif Covid-19 dalam 2 Pekan
3 Orang Positif Covid-19, Denver Nuggets Kembali Tutup Tempat Latihan