SKOR.id – LeBron James memimpin Los Angeles (LA) Lakers lolos ke semifinal NBA In-Season Tournament 2023. Sang megabintang mencetak 31 poin saat timnya menang tipis atas Phoenix Suns, 106-103.
James membukukan 15 dari total poinnya pada kuarter keempat game perempat final turnamen tengah musim NBA yang berlangsung di Crypto.com Arena, Selasa (5/12/2023) atau Rabu (6/12/2023) WIB.
Peraih empat cincin NBA itu juga menyumbang delapan rebound dan 11 assist. Sementara andalan Lakers lain, Anthony Davis membuat 27 poin serta 15 rebound dan Austin Reaves menambahkan 20 poin.
Dalam laga semifinal yang dijadwalkan bergulir di T-Mobile Arena, Las Vegas, Kamis (7/12/2023) malam waktu setempat, LA Lakers akan bertemu New Orleans Pelicans.
“Anda memiliki beberapa kompetitor hebat di dunia, dan jika Anda memberi kami kesempatan bermain untuk sesuatu yang berarti, maka Anda mendapatkan apa yang Anda harapkan,” James menuturkan.
“Turnamen In-Season ini contohnya, dan kami memiliki kesempatan untuk bermain di panggung besar, tampil di televisi nasional, mewakili keluarga kami, komunitas kami, tempat kami berasal,” imbuhnya.
Setelah imbang 23-23 pada kuarter awal, Lakers memimpin 59-47 di akhir paruh pertama. Pertandingan makin sengit sepanjang kuarter ketiga, dengan perolehan poin menjadi sangat intens.
Masuk kuarter keempat, Lakers masih mampu menjaga keunggulan, meski hanya dua poin. Suns mencoba terus mengubah situasi, namun performa solid tuan rumah, khususnya LeBron James, jadi pembeda.
Phoenix Suns sendiri tampil baik. Dua jagoan mereka, Kevin Durant serta Devin Booker, masing-masing mencetak 31 dan 21 poin, plus delapan dan 11 rebound. Tetapi itu tidak cukup untuk menghentikan Lakers.
Pada game perempat final lainnya, Milwaukee Bucks sukses mengamankan tiket babak empat besar NBA In-Season Tournament 2023 setelah mengalahkan New York Knicks dengan skor meyakinkan, 146-122.
Giannis Antetokounmpo berandil besar bagi Bucks dengan sumbangan 35 poin, delapan rebound, dan 10 assist. Sedangkan Damian Lillard mencatatkan total 28 poin serta tujuh assist.
Dalam semifinal Wilayah Timur, Kamis malam nanti, Antetokounmpo dan kawan-kawan bakal menghadapi Indiana Pacers, yang telah lebih dulu melenggang ke babak empat besar NBA In-Season Tournament.
“Malam ini adalah sebuah langkah besar. Kami ingin pergi ke Vegas, tetapi saat kami sampai di Vegas, kami harus berjuang lagi. Kami punya dua game untuk dimenangkan di sana,” ujar pelatih Bucks Adrian Griffin.
“Kami memperkirakan yang terbaik dari mereka, namun ketika kami berada dalam kondisi terbaik, saya percaya kami memiliki peluang bagus,” tambahnya mengantisipasi pertandingan menghadapi Pacers.
Menghadapi Knicks, Bucks memimpin sejak kuarter pertama, 37-35. Keunggulan tersebut berlanjut ke kuarter kedua (75-72), ketiga (112-96), hingga akhirnya menutup kuarter keempat dengan gap 24 poin.
Lillard mengatakan Milwaukee Bucks seharusnya bisa menang dengan margin poin lebih besar lagi. Namun mereka gagal mengeksekusi sejumlah kesempatan mencetak angka yang didapat.
“Kami melewatkan beberapa free throw, beberapa tembakan mudah. Itu bisa saja menghasilkan 165 poin. Bukan berarti kami bisa melakukannya setiap malam, tetapi kami punya daya ledak seperti itu,” katanya.
Hasil Pertandingan Perempat Final NBA In-Season Tournament 2023, Selasa (5/12/2023) WIB:
New York Knicks 122-146 Milwaukee Bucks
Phoenix Suns 103-106 LA Lakers