- Damian Lillard sukses menjadi pemenang dalam Three Point Contest NBA All-Star 2023.
- Pemain Portland Trail Blazers itu mengalahkan duo Indiana Pacers, Buddy Hield dan Tyrese Haliburton.
- Dalam Slam Dunk Contest, Mac McClung mengungguli Trey Murphy III di Vivint Arena, Minggu (19/2/2023).
SKOR.id – Damian Lillard sukses menyabet gelar raja tripoin di Vivint Arena, Salt Lake City, Utah, Minggu (19/2/2023) WIB. Ia menjadi yang terbaik dalam event Three Point Contest NBA All-Star 2023.
Guard Portland Trail Blazers itu mengalahkan duo Indiana Pacers, Buddy Hield dan Tyrese Haliburton, di babak final. Lillard mencetak 26 poin, unggul satu angka saja atas Hield, pemenang edisi 2020.
Tembakan terakhirnya dengan “Money Ball” yang bernilai dua poin memastikan Dame, sapaan Lillard, memenangi event tersebut untuk kali pertama dalam tiga partisipasinya, 2022, 2019 dan 2014.
Pada ronde pertama, Haliburton tampil luar biasa. Ia mencetak rekor 31 poin. Itu menjadikan pemain 22 tahun tersebut satu-satunya yang tembus 30 angka. Lillard finis kedua dengan 26 poin dan Hield 23 poin untuk melangkapi tiga besar.
Sementara itu, bintang Boston Celtics Jayson Tatum serta Lauri Markkanen, yang menjadi harapan tuan rumah Utah Jazz, gagal lolos ke final. Mereka cuma mampu mencetak 20 poin di ronde pertama.
Three Point Contest terdiri dari lima rak berisi masing-masing lima bola, dengan sebuah Money Ball yang bernilai dua poin, Salah satu rak berisi lima Money Ball. Jadi poin maksimal yang bisa diraih adalah 34.
Kemudian dalam Slam Dunk Contest 2023, Mac McClung (Delaware Blue Coats) adalah jagoannya. Ia dapat nilai sempurna, 50, tiga kali dalam empat kesempatan untuk mengungguli Trey Murphy III (New Orleans Pelicans) di final.
Pada laga final, McClung yang beru meneken kontrak dengan Philadelphia 76ers, melakukan dunk 360 derajat plus, yang membuatnya dapat pelukan dari Dominique Wilkins, pemenang dua kali Slam Dunk Contest dan salah satu juri.
McClung memukau dengan dunk-dunk yang atraktif. Menariknya, pemain berpostur hanya 188 cm itu bukan nama reguler di NBA. Ia baru empat kali tampil dan lebih banyak malang melintang di G League.
Selain Murphy, McClung juga mampu mengalahkan Jericho Sims (New York Knicks) dan Kenyon Martin Jr (Houston Rockets). Tiga rivalnya dengan jam terbang lebih tinggi di NBA dan unggul dalam segi postur.
Berikut hasil Three Point Contest dan Slam Dunk Contest NBA All-Star 2023, Minggu (19/2/2023) WIB:
Three Point Contest
Ronde pertama:
1) Tyrese Haliburton (Indiana Pacers): 31 poin
2) Damian Lillard (Portland Trail Blazers): 26 poin
3) Buddy Hield (Indiana Pacers): 23 poin
4) Jayson Tatum (Boston Celtics): 20 poin
5) Lauri Markkanen (Utah Jazz): 20 poin
6) Tyler Herro (Miami Heat): 18 poin
7) Julius Randle (New York Knicks): 13 poin
8) Kevin Huerter (Sacramento Kings): 8 poin
Final:
1) Damian Lillard (Portland Trail Blazers): 26 poin
2) Buddy Hield (Indiana Pacers): 25 poin
3) Tyrese Haliburton (Indiana Pacers): 17 poin
Slam Dunk Contest
Dunk 1:
1) Mac McClung (Delaware Blue Coats): 50 poin
2) Jericho Sims (New York Knicks): 47,6 poin
3) Trey Murphy III (New Orleans Pelicans): 46,6 poin
4) Kenyon Martin Jr (Houston Rockets): 46 poin
Dunk 2:
1) Mac McClung (Delaware Blue Coats): 49,8 poin
2) Trey Murphy III (New Orleans Pelicans): 49,4 poin
3) Jericho Sims (New York Knicks): 47,8 poin
4) Kenyon Martin Jr (Houston Rockets): 47,2 poin
Final:
1) Mac McClung (Delaware Blue Coats)
Dunk 1: 50 poin
Dunk 2: 50 poin
2) Trey Murphy III (New Orleans Pelicans)
Dunk 1: 49,2 poin
Dunk 2: 48,8 poin