SKOR.id โ Debut Milwaukee Bucks bersama pelatih anyar, Doc Rivers, berakhir mengecewakan. Mereka menelan kekalahan dari tuan rumah sekaligus juara bertahan NBA Denver Nuggets.
Nikola Jokic dan kawan-kawan merusak game pertama Rivers sejak ditunjuk untuk memimpin Bucks usai Adrian Griffin dipecat pekan lalu. Nuggets memang dengan skor 113-107, Selasa (30/1/2024) WIB.
Pada lanjutan NBA 2023-2024 di Ball Arena tersebut, Jokic tampil gemilang. Center andalan tuan rumah itu mencatatkan triple-double ke-14 musim ini.
Jokic menyelesaikan pertandingan dengan torehan 25 poin, 16 rebound, dan 12 assist. Sedangkan Jamal Murray menjadi top skorer Nuggets dengan sumbangan total 35 poin.
14th of the season ๐ pic.twitter.com/sNEISFfCro
โ Denver Nuggets (@nuggets) January 30, 2024
Meski hasil akhirnya tak seperti yang diharapkan, para pemain Bucks memberikan kesan positif terhadap awal kepelatihan Rivers menghadapi Nuggets.
โDia melakukan pekerjaan yang hebat dalam memimpin tim. Butuh waktu bagi kami membiasakan diri dengannya dan sebaliknya untuk melihat apa yang telah kami lakukan dan bagaimana kesuksesan kami sejauh musim ini bergulir,โ kata forward Bucks Khris Middleton.
Rivers yang sebelumnya menjabat sebagai analis Milwaukee Bucks, diminta manajemen mengambil alih jabatan Griffin, yang dipecat setelah 43 game walau terbilang sukses memimpin tim dengan rekor 30-13.
Eks pelatih Orlando Magic, Boston Celtics, Los Angeles Clippers, dan Philadelphia 76ers tersebut melihat timnya menyia-nyiakan keunggulan 13 poin di tahap awal dan akhirnya kalah enam angka dari Nuggets.
Pada sisi lain, bagi Michael Malone keberhasilan mengalahkan Bucks menandai milestone sebagai pelatih Denver Nuggets. Ini jadi kemenangannya yang ke-400 selama mengasuh tim tersebut.
Dalam pertandingan lain Dallas Mavericks sukses mengatasi perlawanan Orlando Magic dengan skor tipis 131-129. Duo Luka Doncic dan Tim Hardaway Jr menjadi bintang kemenangan kubu tuan rumah.
Doncic nyaris saja membukukan triple-double, mencetak 45 poin, 15 assist, serta sembilan rebound. Di belakangnya, Hardaway menyusul dengan sumbangan 36 poin.
Kedua pemain menorehkan 54 dari 70 poin yang dicetak Mavericks pada paruh kedua setelah sempat tertinggal lebih dulu dari Magic di babak pertama, 61-77.
โMereka (Magic) melakukan pekerjaan fenomenal di babak pertama. Yang kami lakukan hanyalah pada jeda halftime adalah membahas masalah kami dan kembali bangkit (di paruh kedua), mengatur ritme permainan hingga akhirnya meraih kemenangan,โ ujar Hardaway.
Hasil Lengkap Pertandingan NBA 2023-2024, Selasa (30/1/2024) WIB:
New York Knicks 113-92 Charlotte Hornets
LA Clippers 108-118 Cleveland Cavaliers
New Orleans Pelicans 112-118 Boston Celtics
Utah Jazz 114-147 Brooklyn Nets
Phoenix Suns 118-105 Miami Heat
LA Lakers 119-135 Houston Rockets
Sacramento Kings 103-94 Memphis Grizzlies
Minnesota Timberwolves 107-101 Oklahoma City Thunder
Washington Wizards 118-113 San Antonio Spurs
Orlando Magic 129-131 Dallas Mavericks
Milwaukee Bucks 107-113 Denver Nuggets
Philadelphia 76ers 104-130 Portland Trail Blazers