- Masker kopi memiliki banyak manfaat untuk kulit wajah.
- Cara membuat masker kopi relatif mudah karena berbahan utama bubuk kopi dan minyak zaitun.
- Salah satu manfaat masker kopi adalah efek menenangkan.
SKOR.id - Kopi bukan hanya bahan untuk membuat minuman, melainkan bisa dipergunakan dalam bentuk lain seperti masker.
Kopi sebagai bahan masker ternyata memiliki banyak manfaat. Apalagi, murah meriah, mudah dibuat, dan diaplikasikan.
Jika memiliki bubuk kopi di rumah, maka DIY (do it yourself). Campurkan bubuk kopi dan minyak zaitun dengan perbandingan setara.
Lalu, usapkan ke area wajah dengan cara memutar. Diamkan selama 15 hingga 60 menit, kemudian bilas dengan air hangat.
Rutin memakai masker bubuk kopi, tiga kali dalam seminggu, ternyata memiliki banyak manfaat lho!
Berikut lima manfaat masker kopi untuk kulit wajah dilansir healthline.com:
1. Mengurangi Selulit
Scrub kopi dapat membantu mengurangi penampakan selulit pada kulit karena memiliki sifat eksfoliasi, yang juga bisa menghaluskan kulit.
Kandungan kopi akan membantu memperlebar pembuluh darah di bawah kulit dan meningkatkan aliran darah.
2. Anti-aging
Mengaplikasikan kopi langsung ke kulit wajah untuk masker akan membantu mengurangi bintik hitam, kemerahan bahkan kerutan.
3. Perawatan Jerawat
Kopi memiliki kandungan CGA yang bersifat anti-inflamasi atau anti-peradangan dan antibakteri.
Bubuk kopi juga memiliki sifat eksfoliasi yang secara kolektif dapat melawan wajah berjerawat.
4. Mengurangi Mata Panda
Selain doping begadang, kopi juga disebut bermanfaat untuk mengurangi dark circle pada mata alias mata panda.
Caranya? Campurkan setengah sendok teh bubuk kopi dengan minyak zaitun dan air hingga berwujud pasta.
Setelah itu, usap campuran tersebut secara perlahan ke bawah area mata. Diamkan hingga kering lalu bilas dengan air.
5. Memberi Efek Tenang
Bagi sebagian orang, mengonsumsi segelas kopi mungkin akan membuat jantung berdebar dan efek tidak nyaman lainnya.
Namun, mengaplikasikan masker kopi ke kulit justru memberi efek menenangkan karena kandungan antioksidan di dalamnya.
US Open 2021: Kejutan Berlanjut, Carlos Alcaraz Ukir Sejarah di Negeri Paman Sam https://t.co/QUvghOCUTP— SKOR.id (@skorindonesia) September 6, 2021
Berita Bugar Lainnya:
Rahasia Orang-orang Tertua di Dunia Ada dalam 5 Rempah Ini
7 Tanda Tubuh Kekurangan Nutrisi