- Start Francesco Bagnaia di MotoGP San Marino 2022 terpaksa mundur tiga grid karena kesalahannya sendiri.
- Bagnaia dianggap membahayakan orang lain saat menjalani sesi latihan bebas pertama.
- Pembalap Ducati itu mengira bakal mendapat hukuman long lap penalty.
SKOR.id - Francesco Bagnaia diganjar hukuman penalti tiga grid dalam MotoGP San Marino di Sirkuit Misano.
Pembalap Ducati itu dianggap membahayakan orang lain saat menjalani sesi latihan bebas pertama, Jumat (2/9/2022).
Pecco, sapaan Bagnaia tiba-tiba melambat kala melintasi Tikungan 2. Beruntung, Alex Marquez yang berada tepat dibelakangnya, dapat memperlambat kecepatan motor dengan tepat waktu sehingga tabrakan dapat dihindari.
Selepas sesi, pemilik lima kemenangan MotoGP 2022 itu mengaku sadar dengan kesalahannya. Ia pun mengucapkan minta maaf.
“Saya melakukan kesalahan. Saya kira FP1 sudah selesai, bahwa mereka telah mengeluarkan bendera kotak-kotak. Namun ternyata tidak seperti itu,” ucapnya.
“Jadi saya melakukan kesalahan. Saya sudah minta maaf kepada steward dan mengatakan kepada mereka, saya sepakat bahwa sanksi itu sudah tepat.”
Kendati demikian, ia merasa ada yang mengganjal dalam penentuan hukuman untuknya. Bagnaia mengira bakal mendapat long lap penalty.
“Saya bertanya kepada mereka kenapa penalti tiga grid dan bukannya long lap penalty, dan mereka menjelaskan kepada saya karena saya baru pertama melakukan pelanggaran itu,” ujarnya.
“Pertama kali, Anda dapat peringatan berupa mundur tiga posisi. Kedua, Anda langsung dapat long lap penalty.”
Anak didik Valentino Rossi tersebut tidak terlalu rugi dengan start mundur. Seandainya dapat long lap penalty, ia mungkin bisa keteteran karena potensi kehilangan waktu sangat besar.
“Di Silverstone, Anda tidak kehilangan (banyak waktu dengan long lap), tapi di sini, Anda bisa mengalaminya,” ia menuturkan.
“Saya kira itu sesuatu yang harus didiskusikan, tapi kami sudah mengomunikasikan kepada komisi keselamatan bahwa long lap harus sama di semua sirkuit. Namun, tidak mudah dilakukan karena Silverstone tak punya banyak run-off.
“Akan sangat sulit kehilangan waktu sama di semua sirkuit. Namun, kami sedang mengerjakannya.”
Kekecewaan menumpuk di benak Pecco pada hari pertama di Misano lantara jatuh di FP2 karena kesalahan sendiri.
“Luca Marini berada di depan saya and saya lebih cepat darinya. Jadi saya mencoba menyalipnya dari dalam, tapi saya malah menginjak garis putih dan jatuh. Itu juga kesalahan saya,” tuturnya.
Baca Berita MotoGP Lainnya:
Menang di GP Austria 2022, Francesco Bagnaia Sempat Ragu dengan Pilihan Ban Depan
Hasil MotoGP Austria 2022: Dominan, Francesco Bagnaia Rebut Kemenangan Kelima