SKOR.id - Pembalap VR46 Racing Team Luca Marini menjadi yang terbaik pada hari pertama MotoGP India 2023. Sementara Marc Marquez dan Fabio Quartararo mampu lolos otomatis ke Q2.
Para rider MotoGP akhirnya melaju untuk pertama kalinya di Sirkuit Internasional Buddh pada sesi latihan hari pertama Grand Prix India, Jumat (22/9/2023).
Dalam Latihan Bebas Pertama (FP1), Marco Bezzecchi dari VR46 Racing Team keluar sebagai yang tercepat dengan catatan waktu lap 1 menit 45,990 detik.
Pada sesi pagi tersebut, Bezzecchi mengungguli pembalap Repsol Honda Marc Marquez dengan gap 0,139 detik dan rider Red Bull KTM Factory Racing Brad Binder.
Sementara dalam Latihan sesi sore, Luca Marini mampu mencatatkan waktu terbaik. Adik pemba lap legendaris MotoGP Valentino Rossi itu mencetak 1:44,782.
Marini hanya unggul tipis atas Jorge Martin (Pramac Racing), 0,008 detik, dan Aleix Espargaro (Aprilia Racing), 0,051 detik, yang melengkapi Top 3.
Dengan dua pembalapnya tercepat di masing-masing sesi latihan, VR46 Racing Team menguasai hari pertama Grand Prix India. Marini dan Bezzecchi pun lolos ke Kualifikasi Kedua (Q2).
Marc Marquez yang finis keempat juga berhak melaju otomatis ke Q2. Begitu pula rekan setimnya di Repsol Honda Joan Mir, dan juara dunia MotoGP lainnya, Francesco Bagnaia (Ducati) serta Fabio Quartararo (Yamaha).
Sesi latihan kedua MotoGP India di Sirkuit Buddh mengalami keterlambatan 15 menit karena para marshal telat untuk sesi sore gara-gara belum dibekali air di tengah cuaca yang panas.
Latihan yang menentukan masuk tidaknya para pembalap langsung ke Q2 itu pun diperpanjang dari 60 jadi 70 menit. Seperti pada FP1, zona pengereman di depan Tikungan 1 terbukti rumit.
Aleix Espargaro dan Marco Bezzecchi sempat melebar dan harus melalui gravel. Dan itu bukan untuk pertama kali mereka mengalami hal tersebut di Sirkuit Buddh.
Marini sendiri sempat mengalami crash di Tikungan 1 ketika sesi berjalan 30 menit. Namun, itu tak menghentikan lajunya. Sang rider mampu bangkit dan mencetak 1:44,782 detik di saat saat terakhir untuk mengeklaim posisi teratas.