SKOR.id – Akhir pekan MotoGP Jerman 2023 berjalan buruk bagi Marc Marquez sejauh ini. Ironisnya, itu terjadi di salah satu teritori pembalap andalan Repsol Honda tersebut, Sirkuit Sachsenring.
Sejak promosi ke kelas premier pada 2013 silam, Marquez belum pernah kalah di Sachsenring. Ia selalu memenangi Grand Prix Jerman. Total delapan podium utama kategori MotoGP sudah dikantonginya.
Namun, kali ini, pembalap berjuluk The Baby Alien justru mengalami periode yang menyedihkan. Dan itu sudah terjadi sejak hari pertama, Jumat (16/6/2023).
Pada sesi latihan kedua (P2) hari Jumat, Marc Marquez terjatuh saat berupaya membuat lap cepat demi lolos otomatis ke kualifikasi kedua (Q2). Crash di Tikungan 1 tersebut berubah horor karena RC213V-nya menghantam motor Johann Zarco yang baru keluar dari pit lane. Beruntung, kedua rider tak terluka.
Kemudian pada Sabtu (17/6/2023) kemarin, Marquez jatuh sebanyak tiga kali di kedua sesi kualifikasi, yang membuatnya hanya bisa meraih posisi grid start ketujuh.
Dalam sprint race 15 lap di hari yang sama, ia sempat bertarung untuk posisi lima besar. Namun kondisi motor yang tidak maksimal membuatnya perlahan kehilangan posisi dan akhirnya finis ke urutan 11.
Mimpi buruk Marquez makin menjadi Minggu (18/6/2023). Ia mengalami patah tulang jari tangan kiri. Untung cederanya minor sehingga juara dunia delapan kali dinyatakan fit untuk main race GP Jerman.
Cedera patah tulang jari pertama tangan kiri tersebut diderita Marc Marquez saat menjalani warm-up di Sachsenring, pada hari Minggu pagi waktu setempat.
The Baby Alien terlempar dari motornya ketika melaju di Tikungan 6 Sachsenring. Itu kali kelima Marquez mengalami kecelakaan sepanjang akhir pekan MotoGP Jerman.
Ia tertatih-tatih menjauh dari lokasi insiden dan baru berdiri setelah beberapa lama di sisi lintasan dan tampak sangat kecewa sebelum kembali ke garasinya.
Belum juga melakukan briefing dengan timnya, rider Spanyol tersebut langsung menuju ke motorhome-nya dan kemudian dibawa ke medical center untuk pemeriksaan.
Dalam keterangannya via media sosial, MotoGP dan Repsol Honda mengonfirmasi Marquez mengalami patah tulang yang sangat kecil di jari pertama tangan kirinya, tetapi dinyatakan fit untuk balapan.
Tidak jelas pada tahap ini apakah Marc Marquez akan mampu menjalani balapan sebanyak 30 putaran di Sachsenring. Jika pun bisa, tampaknya akan sangat sulit untuk ‘sang raja’ finis sebagai pemenang.
Dan berdasarkan kabar teranyar, Marquez dan Honda memilih untuk tidak mengikuti sesi balapan. Keputusan ini adalah tindakan preventif agar cedera yang dialaminya tidak tambah parah.
“Marc Marquez telah memilih untuk melewatkan (balapan) Grand Prix Jerman setelah mengalami kecelakaan di Tikungan 7 selama sesi warm up pagi tadi,” demikian bunyi pernyataan Repsol Honda.