- Indonesia punya modal bagus jelang mengarungi Piala Asia FIBA 2022.
- Merah Putih memiliki dua pemain yang berkiprah di liga basket Amerika Serikat (AS).
- Marques Bolden di NBA G-League dan Derrick Michael di NCAA.
SKOR.id - Jika melihat peta kekuatan di Grup Piala Asia FIBA 2022, Indonesia tampaknya akan kesulitan menembus fase delapan besar.
Pasalnya, Merah Putih harus segrup dengan Australia yang berstatus juara bertahan, serta dua tim Timur Tengah, Yordania dan Arab Saudi.
Dua negara terakhir sukses membantai Indonesia pada Window II Kualifikasi Piala Dunia FIBA 2023 zona Asia-Oseania, beberapa waktu lalu.
Namun, kekuatan Indonesia pada Piala Asia FIBA 2022 dipastikan berbeda dibanding Window II Kualifikasi Piala DUnia FIBA 2023.
Pasalnya, pada Piala Asia FIBA 2022, Indonesia sudah bisa diperkuat dua center tinggi menjulang, Marques Bolden dan Derrick Michael.
Bolden dan Derrick jelas bukan nama sembarangan. Pasalnya, keduanya berkiprah di negara yang merupakan kiblat basket dunia, Amerika Serikat (AS).
Marques Bolden adalah pemain Salt Lake City Star, adik kandung klub NBA, Utah Jazz yang berlaga di NBA G-League.
Sedangkan Derrick Michael adalah jebolan NBA Academy. Ia baru saja dipastikan berkuliah di Grand Canyon University (GCU).
Ini berarti pada musim depan, Derrick Michael bakal berlaga di liga mahasiswa AS, NCAA. Dan yang perlu dicatat, GCU adalah tim NCAA Divisi I atau kasta tertinggi.
Kedua pemain ini seharusnya bisa menjadi modal bagi Indonesia untuk dapat menembus posisi delapan besar Piala Asia FIBA 2022.
Apalagi Arab Saudi dan Yordania tidak memiliki pemain dengan level NBA G-League dan NCAA.
Yang jelas, posisi delapan besar sangat penting bagi Indonesia sebab jika gagal, maka Timnas Basket Indonesia cuma jadi penonton saja di Piala Dunia FIBA 2023.
Padahal, Indonesia menjadi tuan rumah bersama Filipina dan Jepang.
Berita Olahraga Lainnya:
Emilia Nova Juara Lari Gawang Putri di Singapore Open 2022
Ukraina Resmi Gantikan Slot Rusia di Kejuaraan Dunia Voli Putra 2022
Lee Zii Jia Bertekad Bawa Malaysia Menembus Perempat Final Thomas Cup 2022