- Miami Open 2020 bakal diikuti 94 petenis putri dunia.
- 14 di antaranya merupakan peraih gelar grand slam.
- Ashleigh Barty akan hadir di Miami dengan status juara bertahan.
SKOR.id - Persaingan dalam WTA Premier Mandatory Miami Open di Hard Rock Stadium, Miami Gardens, Florida, 24 Maret-4 April 2020, diprediksi sengit.
Sebab dari 96 petenis putri yang akan turun, 14 di antaranya merupakan juara turnamen grand slam. Serena Williams jadi bintang tenis terakhir yang menyatakan turun dalam ajang ini.
Petenis 38 tahun itu memutuskan bergabung bersama 13 pemain lain yang pernah menjuarai turnamen mayor.
Mereka adalah Ashleigh Barty, Sofia Kenin, Simona Halep, Bianca Andreescu, Venus Williams, Naomi Osaka, Garbine Muguruza, dan Victoria Azarenka.
Ada pula Petra Kvitova, Angelique Kerber, Sloane Stephens, Jelena Ostapenko, dan Svetlana Kuznetsova.
Baca Juga: ATP Batalkan Empat Turnamen Challenger di Cina
Selain para peraih gelar grand slam, turnamen yang memperebutkan total hadiah 8.761.725 dolar AS (sekitar Rp 120 miliar) itu juga bakal diikuti juara WTA Finals 2018, Elina Svitolina.
Mantan petenis nomor satu dunia, Karolina Pliskova, dan Belinda Bencic, yang kini menempati peringkat lima dunia juga bakal meramaikan Miami Open 2020.
Ada pula Coco Gauff yang mencuri perhatian dalam turnamen grand slam akhir-akhir ini. Ia bakal hadir sebagai pemain termuda dalam undian, yakni 16 tahun.
Baca Juga: Simona Halep: Konsistensi adalah Hal Tersulit
Coco Gauff bergabung dengan pendatang baru Amanda Anisimova, pemain berusia 18 tahun yang mencapai semifinal French Open, tahun lalu.
Selain itu akan ada delapan petenis yang dapat fasilitas wildcard. Sementara 12 slot tambahan tersedia untuk pemain yang datang melalui babak kualifikasi.
Tahun lalu, Ashleigh Barty menjadi juara setelah pada final mengalahkan Karolína Pliskova dengan skor 7–6(1), 6–3.