- Mercedes-AMG Petronas sukses mengunci gelar juara dunia konstruktor F1 2020 berkat tambahan 44 poin dari GP Emilia Romagna.
- Torehan 479 poin milik Mercedes-AMG Petronas sudah pasti tak bisa dikejar pesaing terdekat mereka pada musim ini, Red Bull Racing.
- Mercedes tercatat memenangi gelar juara dunia konstruktor dalam tujuh edisi beruntun, melebihi rekor Ferrari pada musim 1999-2004.
SKOR.id - Mercedes-AMG Petronas telah memastikan diri meraih gelar juara dunia konstruktor Formula 1 (F1) 2020 meski musim masih menyisakan empat seri.
Hal itu terjadi tak lepas dari hasil balapan GP Emilia Romagna yang baru saja tuntas digelar di Sirkuit Imola, Italia, pada Minggu (1/11/2020).
Seperti diberitakan Skor.id sebelumnya, Mercedes-AMG Petronas mendatangi seri ke-13 F1 2020 dengan misi minimal meraih 11 poin untuk mengunci gelar juara dunia konstruktor.
Misi itu pada akhirnya berhasil diwujudkan oleh dua pembalap Mercedes-AMG Petronas, Lewis Hamilton dan Vallteri Bottas.
Lewis Hamilton berhasil membawa pulang 26 poin dari GP Emilia Romagna setelah berhasil tampil sebagai pemenang dan mencatatkan fastest lap.
Sementara itu, Valtteri Bottas yang finis kedua berhak atas 18 poin tambahan dari Sirkuit Imola.
Dengan hasil tersebut, Mercedes-AMG Petronas kini mengantongi 479 poin dari 13 balapan yang mengantar mereka menjadi juara dunia konstruktor F1 2020.
Torehan poin tim berjuluk Silver Arrows itu sudah pasti tak bisa dilebihi oleh tim lain, termasuk Red Bull Racing sebagai pesaing terdekat.
Saat ini, Red Bull Racing tertahan di peringkat kedua dengan koleksi 226 poin dari hasil yang ditorehkan Max Verstappen dan Alexander Albon.
Pada GP Emilia Romagna, Red Bull Racing gagal mendapat poin tambahan setelah Max Verstappen gagal finis sedangkan Alexander Albon finis ke-15.
LAP 51/63 - SAFETY CAR
Max Verstappen is OUT of the race from P2 - tyre trouble brings his race to a dramatic end! #ImolaGP ???????? #F1 pic.twitter.com/an7USVqyyi— Formula 1 (@F1) November 1, 2020
Secara hitung-hitungan, sebuah tim maksimal bisa meraih 176 poin dari empat balapan yang masih tersisa pada F1 2020.
Mercedes-AMG Petronas pun berhak mengklaim juara dunia konstruktor lebih dini karena sekarang mereka sudah unggul 253 poin dari Red Bull Racing.
Ini merupakan gelar juara dunia konstruktor F1 ketujuh yang berhasil dimenangi sepanjang sejarah Mercedes.
Menariknya, tujuh gelar juara dunia tersebut diraih tim asal Jerman itu secara beruntun sejak musim 2014 hingga 2020.
Pencapaian impresif ini juga membuat Mercedes melampaui rekor Ferrari yang sebelumnya memenangi enam gelar juara dunia konstruktor secara beruntun (1999-2004).
Meski begitu, Ferrari masih tercatat sebagai konstruktor tersukses sepanjang sejarah gelaran F1 dengan 16 gelar juara dunia.
MAKING @F1 #HIS7ORY! WE ARE CHAMPIONS OF THE WORLD FOR A SEVENTH TIME!! pic.twitter.com/FqAHS6yYza— Mercedes-AMG F1 (@MercedesAMGF1) November 1, 2020
Berikut klasemen konstruktor F1 2020 setelah GP Emilia Romagna digelar.
NO | TIM | POIN |
---|---|---|
1 | MERCEDES | 435 |
2 | RED BULL RACING HONDA | 226 |
3 | RACING POINT BWT MERCEDES | 126 |
4 | MCLAREN RENAULT | 124 |
5 | RENAULT | 120 |
6 | FERRARI | 93 |
7 | ALPHATAURI HONDA | 77 |
8 | ALFA ROMEO RACING FERRARI | 5 |
9 | HAAS FERRARI | 3 |
10 | WILLIAMS MERCEDES | 0 |
Setelah ini, agenda F1 2020 masih bakal dilanjutkan dengan memasuki seri ke-14 yang akan digelar di Turki.
F1 GP Turki 2020 dijadwalkan berlangsung di Intercity Istanbul Park, Tuzla, pada 13-15 November 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita F1 Lainnya:
Hasil F1 GP Emilia Romagna 2020: Lewis Hamilton Menang Berkat Strategi Pit Cemerlang
F1 GP Emilia Romagna 2020: Mercedes Berpeluang Kunci Gelar Juara Dunia Konstruktor Akhir Pekan Ini