SKOR.id - Pebelutu tangkis ganda campuran Indonesia, Melati Daeva Oktavianti, turut memberi motivasi kepada para peserta Audisi Umum PB Djarum 2023.
Audisi Umum PB Djarum 2023 sudah dimulai di GOR, Djarum, Kudus, Jawa Tengah, pada Minggu (2/7/2023).
Sebanyak 1.529 peserta yang berasal dari Aceh hingga Papua unjuk kemampuan di babak screening.
Selain keseruan di lapangan pada screening tahap pertama, Audisi Umum PB Djarum 2023 juga disemarakkan dengan kegiatan menarik.
Di antaranya adalah talkshow seputar olahraga ‘tepok bulu’ yang menghadirkan pemateri berkompeten di bidangnya, yang mengangkat topik “Streching setelah Bermain” dari pelatih fisik PB Djarum, Reny Ardhianingrum.
Ada pula meet and greet dengan atlet PB Djarum yakni Praveen Jordan, Melati Daeva Oktavianti, Dejan Ferdinansyah, Gloria Emanuelle, serta legenda bulu tangkis Indonesia, Tontowi Ahmad.
Melati Daeva Oktavianti melempar kesan positif perihal Audisi Umum PB Djarum 2023 ini.
Melati Daeva pun sedikit memberikan suntikan motivasi kepada para peserta audisi.
“Senang ya, bisa menyaksikan langsung proses Audisi Umum yang memang mencari bibit-bibit berkualitas sebagai penerus kejayaan bulu tangkis Indonesia," kata Melati Daeva.
"Saya support agar mereka semangat dan mencapai cita-citanya. Terus berjuang, jangan gampang menyerah dan junjung terus sportivitas,” dia menambahkan.
Tak ketinggalan, President Director Djarum Foundation, Victor Hartono, mengapresiasi semangat serta animo dari para pebulu tangkis belia yang rela datang jauh dari berbagai penjuru daerah di Tanah Air.
Sesuai dengan tema Audisi Umum tahun ini, #TeruskanSemangatJuara, ia berharap agar semangat juang dari para peserta dapat membuahkan hasil pada masa mendatang, yakni prestasi gemilang di pentas dunia.
“Antusiasme Audisi Umum tahun ini cukup baik. Ini salah satu dari banyak cara yang PB Djarum lakukan untuk mendapatkan bakat-bakat berkualitas," ujar Victor Hartono.
"Di turnamen-turnamen nasional kami juga mencari bakat-bakat terbaik. Semoga kami bisa mendapat bibit-bibit berkualitas yang di masa depan dapat membawa Merah Putih sampai pada kejayaan yang paling tinggi."
"Kita perlu rebut lagi Thomas Cup, Uber Cup, dan Sudirman Cup,” tambahnya.
Diketahui, Audisi Umum PB Djarum 2023 menyasar kelompok usia U-11 dan U-13 baik putra maupun putri. Seleksi diselenggarakan selama lima hari hingga Kamis (6/7/2023) mendatang.