- Kalau kompetisi dihentikan, Mateo Bustos punya keinginan memperkuat Persita Tangerang pada musim berikutnya.
- Mateo Bustos punya target ambisius bersama Persita Tangerang, yakni merengkuh gelar juara kompetisi.
- Bersama Persita Tangerang, Mateo Bustos tampil dalam tiga pertandingan atau jadi andalan Widodo C Putro.
SKOR.id - Dalam surat keputusan yang dikeluarkan PSSI pada Maret 2020 lalu, dituliskan kompetisi akan kembali bergulir pada Juli 2020 jika masa darurat tidak diperpanjang.
Banyak klub Liga 1 dan Liga 2 2020 memberi saran kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB), selaku operator kompetisi PSSI, untuk menghentikan liga musim ini.
Berita Persita Lainnya: Penyerang Persita Kenang Nasihat Mendiang Pembina Barito Putera
Ya, belum lama ini PT LIB menyebar surat kepada seluruh klub Liga 1 dan Liga 2 2020. Mereka meminta saran tentang kelanjutan kompetisi setelah akhir Mei 2020.
Mateo Bustos, gelandang asing Persita Tangerang, berharap pandemi virus corona di Indonesia cepat selesai. Agar bisa berkompetisi bersama tim berjuluk Pendekar Cisadane itu.
Namun, jika memang benar kompetisi dihentikan total, Mateo Bustos mengaku masih memiliki hasrat untuk memperkuat Persita pada musim berikutnya.
"Saya harus menunggu keputusannya. Saya tidak tahu.Tapi saya ingin melanjutkan karier saya dengan Persita," kata Bustos kepada Skor.id, Minggu (3/5/2020).
Untuk saat ini, Bustos mengatakan belum ada pembicaraan lanjutan mengenai kontrak ke depan dari manajemen Persita kepada para pemain.
Persita merupakan tim yang baru promosi ke Liga 1 musim ini bersama Persik Kediri dan Persiraja Banda Aceh, dan berusaha bertahan di kasta tertinggi.
Target Persita sudah tercapai di Liga 2 2019, dan Mateo Bustos juga ingin mewujudkan target tim yang ditukangi Widodo Cahyono Putro dalam Liga 1.
"Saya mengerti bahwa prioritas Persita adalah mempertahankan kategori (bertahan di Liga 1)," pemain asal Argentina itu mengatakan.
Berita Persita Lainnya: Mayoritas Klub Sarankan Liga 1 2020 Dihentikan, Ini Respons Pilar Asing Persita
"Tetapi saya datang ke Persita untuk mencoba memenangkan kompetisi (Liga 1)," ucap Bustos dengan meyakinkan. Baginya, gelar harus diperjuangkan.
Bersama Persita dalam Liga 1 2020, Mateo Bustos tampil sebanyak tiga pertandingan. Dua di antara pertandingan tersebut dia tampil sebagai starter.