- Cesc Fabregas umumkan ini akan jadi musim terakhirnya bersama AS Monaco.
- Eks pemain Barcelona tersebut hanya main empat kali di semua ajang musim 2021-2022.
- Namun Fabregas belum mau gantung sepatu, walau kariernya di Prancis banyak diganggu cedera.
SKOR.id - Cesc Fabregas mengumumkan akan meninggalkan AS Monaco akhir musim ini setelah lebih banyak berada di ruang perawatan karena cedera.
Mantan pemain Barcelona ini bergabung dengan tim Ligue 1 tersebut pada 2019 setelah menghabiskan lima tahun di Chelsea menyusul keputusannya meninggalkan Camp Nou.
Namun Fabregas tak mampu memberikan kontribusi maksimal di Monaco. Selama empat musim, pemain 35 tahun tersebut hanya tampil 68 kali dan mengemas empat gol dalam prosesnya.
Cesc Fabregas bahkan cuma membukukan empat penampilan di berbagai ajang musim ini tanpa memberikan gol.
“Sudah pasti bahwa ini telah berakhir dengan Monaco. Kontrak saya berakhir pada Juni dan saya mencari titik mulai lainnya,” kata Fabregas dalam wawancara dengan Sofoot.com.
Meski demikian, Fabregas menegaskan belum ingin gantung sepatu.
“Tapi tahun ini sangat buruk, saya tak bisa pensiun seperti ini setelah membangun karier ini. Saya ingin terus bermain."
Cesc Fabregas meraih berbagai gelar mayor bersama Arsenal, Barcelona, dan Chelsea. Di pentas internsional, Fabregas masuk dalam generasi emas Spanyol yang membawa pulang gelar Piala Eropa dan Piala Dunia.
Namun, mantan kapten the Gunners ini belum mengumumkan ke mana ia akan berlabuh setelah meninggalkan Prancis.
“Ini tentang menemukan proyek bagus dan menjadikannya berhasil,” Fabregas menerangkan.
“Saya sangat menderita tahun ini dan ini sangat berat di segi mental. Anda harus tetap kuat.”
Berita Lainnya
Rumah Angklung Penuhi Undangan AC Milan, Bikin Dua Legenda I Rossoneri Terpana
10 Pemain Paling Efektif dalam Mencetak Gol di 5 Liga Top Eropa, Dipimpin Erling Haaland