- Everton ternyata mendapatkan James Rodriguez secara gratis dari Real Madrid.
- Fakta ini diungkapkan klub Argentina, Banfield, yang pernah melatih gelandang serang tersebut selama 1,5 musim.
- Imbas operasi cuma-cuma, Banfield tidak mendapat bagian sepeser pun.
SKOR.id - Klub asal Argentina, Banfield, gigit jari lantaran urung meraup sejumlah uang dari pelepasan James Rodriguez.
Pasalnya, gelandang serang asal Kolombia itu ternyata diserahkan Real Madrid ke Everton secara cuma-cuma.
Jadi Banfield, yang turut mengasah bakat James selama 1,5 musim, sebelum menjual ke Porto, otomatis tak mendapat sepeser pun.
Harapan mereka sempat melambung ketika media menggembar-gemborkan bahwa nilai transfer pesepak bola Kolombia itu mencapai 24,1 juta euro (sekitar Rp423 miliar).
“Menurut laporan media yang menunjukkan bahwa transfer ini terjadi dengan biaya signifikan, dalam situasi di mana Banfield akan mendapat keuntungan dari persentase setelah berkontribusi melatih pemain, kami menemukan bukan ini kasusnya,” bendahara Banfield, Ignazio Urguiza, mengungkapkan.
“Sayangnya, karena sifat transfer James Rodriguez dari Real Madrid ke Everton ke Banfield, tidak ada dana yang dibayarkan. Transaksi dibuat secara gratis, seolah dia pemain bebas.”
Tersirat kekecewaan mendalam dari kubu Banfield, namun tak bisa berbuat apa-apa melihat perkembangan situasi belakangan ini.
“Konsultasi telah dilakukan dengan kedua klub yang terlibat dan organisasi yang berhubungan. Dalam semua kasus, mereka mengonfirmasi kepada kami bahwa Banfield tidak akan menerima uang sebagai mekanisme solidaritas,” tulis Urguiza.
Real Madrid berusaha keras menyingkirkan James Rodriguez meski kontraknya tersisa satu musim lagi. Ketika ada tawaran dari Everton, mereka langsung menyambut.
Itu meruapakan win-win solution bagi semua pihak. James Rodriguez gembira bisa bereuni dengan pelatih yang paling memahaminya, Carlo Ancelotti.
Pemain 29 tahun itu bahkan menorehkan prestasi apik dalam laga Everton versus Tottenham Hotspur, sebagai debutan Liga Inggris yang mampu menciptakan setidaknya lima peluang sejak Agustus 2014. Kala itu, rekor tersebut diukir Alexis Sanchez bersama Arsenal.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita James Rodriguez Lainnya:
James Rodriguez Berharap Everton Datangkan Banyak Pemain Bintang