SKOR.id - Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, memberikan kementar menjelang timnya berhadapan dengan Inter Milan pada pertandingan final Liga Champions 2022-2023.
Manchester City akan berhadapan dengan Inter Milan pada laga final Liga Champions 2022-2023, yang digelar di Stadion Ataturk Olympic, Minggu (11/6/2023) dini hari WIB.
Pertandingan final ini akan menarik untuk dinantikan, mengignat Manchester City berpeluang meraih treble winners musim ini setelah sebelumnya merengkuh gelar Liga Inggris dan Piala FA.
Begitu juga dengan Inter Milan, mereka berhasil meraih treble winners pada musim 2009-2010, dan final Liga Champions ini menjadi yang pertama bagi mereka sejak saat itu.
The Citizens tentu tak mau mengulang kegagalan laga final 2020-2021, ketika mereka kalah dari Chelsea pada laga final, meski saat itu diunggulkan.
Menghadapi I Nerazzurri tentu tidak akan mudah, apalagi mereka dalam sedang motivasi untuk kembali berjaya di kompetisi antarklub Eropa.
Menjelang pertandingan final Liga Champions melawan Inter Milan, skuad Manchester City telah melakukan latihan sekaligus adaptasi di Istambul, Turki.
Mengenai persiapan Manchester City, Kevin De Bruyne mengatakan rekan-rekan satu timnya sudah siap tempur untuk meladeni permainan Inter Milan di final Liga Champions.
"Semua orang akan memiliki energi yang cukup untuk besok," ujar Kevin De Bruyne.
"Dari sudut pandang fisik, jika Anda fit, Anda bisa bermain sepanjang tahun, Secara mental lebih sulit daripada secara fisik. Jika Anda dalam kondisi yang baik, Anda bisa bermain setiap tiga atau empat hari," ujar Kevin De Bruyne menambahkan.
Dengan perjalanan panjang musim 2022-2023, pemain asal Belgia itu mengaku secara mental memang ia dan timnya membutuhkan istirahat, tetapi menghadapi final Liga Champions menjadi pengecualian.
Merebut gelar Liga Champions bersama The Citizens, memberikan motivasi lebih menjelang laga melawan Inter Milan tersebut.
"Secara mental Anda mungkin membutuhkan istirahat, (tetapi) saya tidak melihat ada masalah untuk besok, kesempatan seperti itu motivasi dan energi akan ada untuk kedua belah pihak," ujar De Bruyne.
"Ini pada dasarnya selama musim dan Anda dapat memiliki drop off tetapi tidak ada pertanyaan dari saya," ujar De Bruyne menambahkan.
Menjelang laga final Liga Champions kali ini, eks pemain Chelsea itu mengaku tidak merasakan adanya perbedaan dibanding laga final 2020-2021, hanya saja mereka harus memainkan laga final Piala FA pekan lalu.
"Saya tidak merasakan banyak perbedaan. Mungkin perbedaannya sekarang adalah kami harus memainkan final Piala FA pekan lalu, apa yang berbeda dengan dua tahun lalu adalah dua pekan yang panjang (tahun 2021)," ujar De Bruyne.
"Mungkin bagus memainkan pertandingan itu melawan Manchester United, tetapi cara saya mempersiapkan pertandingan saya tidak ingin melakukan terlalu banyak perbedaan, ini pekan yang sibuk tapi saya berusaha membuatnya senormal mungkin," ujarnya.