SKOR.id - Kabar bursa transfer Januari (bursa transfer musim dingin) diwarnai dengan berita bergabungnya wonderkid Argentina, Claudio Echeverri, ke Manchester City.
Claudio Echeverri mencuri perhatian pada ajang Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di Indonesia, ketika ia membela Argentina.
Berkat penampilannya bersama Argentina di Piala Dunia U-17 2023, Claudio Echeverri pun menjadi incaran tim-tim besar dari Eropa.
Bakat brilian yang dimiliki oleh pemain berusia 17 tahun itu menarik perhatian dari klub besar seperti Barcelona dan Real Madrid yang tertarik mendapatkan jasanya, meski akhirnya bergabung ke Manchester City.
Sebelumnya Claudio Echeverri sudah mendapatkan kontrak profesional bersama River Plate, yang membuatnya akan bertahan hingga Desember 2024, dengan klausul pelepasan sebesar 25 juta euro.
Musim ini, pemain kelahiran Resistencia, Argentina itu, sudah mendapatkan kesempatan tampil bersama tim utama River Plate.
Claudio Echeverri sudah tampil dalam enam pertandingan di berbagai kompetisi dengan sumbangan satu assist untuk tim raksasa Argentina itu.
Meski sudah menjalin kesepakatan dengan Man City, Echeverri masih akan tetap membela River Plate hingga akhir 2024, sesuai dengan kesepakatan yang sudah dijalin.
Pakar transfer sekaligus jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano, telah mengabarkan transfer tersebut, dan kesepakatan Echeverri untuk bertahan hingga akhir 2024 di River Plate.
"Claudio Echeverri ke Man City, here we go! Dokumen sedang dipertukarkan antara City dan River Plate untuk menyegel perjanjian," cuit Fabrizio Romano.
"Talenta kelahiran Argentina 2006 akan bertahan di River Plate hingga Desember 2024 lalu akan bertandang ke Eropa. Kontrak enam tahun untuk Echeverri," tambah Fabrizio Romano.
Presiden River Plate, Jorge Brito, juga mengungkapkan bahwa pihaknya juga telah melakukan pembicaraan dengan agen Echeverri.
"Saya yakin masalah Echeverri akan selesai akhir tahun ini. Itu yang dikatakan agennya kepada saya," kata Jorge Brito dalam wawancara bersama TyC.
"Kami telah sepakat untuk membahas hal ini sebelum Piala Dunia, tetapi kami tidak ingin menghalangi perjalanan itu dan dia melakukannya dengan baik. Kami mendampingi seluruh proses pertumbuhan Claudio dan saya berharap segera mendapat kabar," kata Jorge Brito.