- Manajemen Arema FC membantah pihaknya memiliki tunggakan pajak stadion.
- Manajemen Arema FC menyebut Pemerintah Kabupaten Malang telah memberi keringanan pajak.
- Manajemen Arema FC menyayangkan beredarnya kabar penunggakan pajak di tengah duka Tragedi Kanjuruhan.
SKOR.id - Manajemen Arema FC memberikan klarifikasi soal dugaan tunggakan pajak penggunaan Stadion Kanjuruhan, Malang, yang beredar akhir-akhir ini.
Tim berjulukan Singo Edan itu membantah telah menunggak pembayaran pajak stadion karena selama ini tidak pernah dapat tagihan dari Pemkab Malang.
Menurut media officer Arema FC, Sudarmaji, kelancaran pembayaran pajak tim kebanggaan Aremania tersebut tak lepas dari dukungan Pemkab Malang.
Sudarmaji menyebut Pemkab Malang memberikan akses keringanan pajak bagi Arema FC, sekaligus menjadi kontribusi Pemkab Malang untuk Arema FC.
"Tidak pernah Bupati Malang menagih Arema karena memang tidak ada tunggakan," kata Sudarmaji dalam rilis Arema FC.
"Justru, Pemkab Malang memberikan kemudahan dengan akses keringanan pajak. Kontribusi Pemkab Malang ke Arema FC sangat besar dengan akses tersebut."
"Memang butuh kajian dan pembahasan terkait kontribusi pajak dan selama sepak bola digelar kembali, Alhamdulillah diberikan kelancaran dalam pengurusannya," imbuhnya.
Sebelumnya, beredar kabar bahwa Bupati Malang HM Sanusi menagih manajemen Arema F soal tunggakan pajak hiburan dari tiket yang dijual di Stadion Kanjuruhan.
Disebutkan bahwa Arema FC seharusnya membayar pajak hiburan sebesar 10 persen dari total penjualan tiket dan diperkirakan nilainya mencapai Rp1 miliar.
Manajemen Arema FC sangat menyayangkan kabar tersebut. Apalagi, saat ini, Singo Edan dan suporter dalam masa berkabung usai Tragedi Kanjuruhan.
Seperti diketahui, Tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada 1 Oktober lalu telah menyebabkan 131 orang meninggal dunia dan lebih dari 400 orang luka-luka.
"Seluruh keluarga besar Arema FC, Aremania, dan masyarakat, saat ini berduka. Jadi, sangat disayangkan jika ada informasi yang belum jelas kebenarannya beredar," ujar Sudarmaji.
Berita Arema FC Lainnya:
Kesaksian Abel Camara soal Kisah Pilu di Ruang Ganti Pemain Arema FC dalam Tragedi Kanjuruhan