- Federico Chiesa terpilih sebagai Man of the Match dalam laga Italia vs Wales.
- Performanya yang konstan dalam memberikan umpan silang dinilai sebagai faktor yang membuat pemain Juventus ini meraih penghargaan tersebut.
- Federico Chiesa diturunkan sebagai penyerang sayap kanan dalam pola 4-3-3.
SKOR.id - Federico Chiesa terpilih sebagai Man of the Match (Pemain Terbaik) untuk laga Italia vs Wales, Minggu (20/6/2021).
Dalam pertandingan di Stadion Olimpico Roma ini, sayap Gli Azzurri tersebut terpilih karena performanya yang mengesankan sepanjang pertandingan di posisinya sebagai pemain sayap.
Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini, menurunkan Federico Chiesa sebagai penyerang sayap kiri dalam pola 4-3-3.
Bersama Federico Bernardeschi dan Andrea Belotti, ketiganya menjadi trio lini depan Italia yang membawa timnya menang 1-0.
Meski tidak mencetak gol atau assist, Federico Chiesa dinilai menjadi motor serangan dalam serangan Italia.
"Energik dan selalu mencoba memberikan umpan silang setiap kali dirinya mendapatkan bola. Dia adalah pemain dengan performa yang konstan dalam aspek tersebut," kata Technical Observer UEFA, Jean-Francois Domerque.
Dengan performa itu pula, Federico Chiesa, yang merupakan pemain Juventus, mengungguli rekannya, yaitu Matteo Pessina untuk penghargaan Man of the Match di laga tersebut.
Matteo Pessina dalam pertandingan ini yang mencetak satu-satunya gol timnas Italia.
Sukses Italia yang sudah lolos ke 16 besar membuat Roberto Mancini leluasa menurunkan sejumlah pemain yang sebelumnya hanya sebagai cadangan.
Pada laga sebelumnya, saat lawan Swiss, Matteo Pessina hanya tampil tiga menit sebagai pemain cadangan.
Kini, lawan Wales, dia memanfaatkan kesempatan tampil sejak menit awal dengan gol untuk kemenangan Gli Azzurri.
Bintang klub Atalanta ini mencetak gol pada menit ke-39 memanfaatkan assist Marco Verratti. Sedangkan bagi Federico Chiesa, ini juga kali pertama dirinya tampil sebagai starter pada Piala Eropa 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Imbang Lagi, Spanyol Bisa Angkat Kaki dari Euro 2020 dengan Memalukan https://t.co/18XloIsVCz— SKOR.id (@skorid_) June 20, 2021
Berita Piala Eropa 2020 lainnya
VIDEO: Nostalgia Hattrick Thomas Muller, Bantu Jerman Tekuk Portugal 4-0
Skenario Portugal Lolos Babak 16 Besar Meski Baru Saja Ditekuk Jerman