- Italia sukses menekuk Wales 1-0 pada matchday 3 Piala Eropa, Minggu (20/6/2021) malam WIB.
- Roberto Mancini sukses mencuri perhatian dari sisi lapangan.
- Sang pelatih tertangkap kamera pamer skill backheel yang mengagumkan.
SKOR.id - Italia sukses membungkam Wales pada matchday ketiga Grup A Piala Eropa 2020, Minggu (20/6/2021).
Akan tetapi, fokus pengamat sepak bola bukan hanya pada jalannya kompetisi. Aksi pamer skill Roberto Mancini dari tepi lapangan pun menarik perhatian penggemar.
Pelatih asal Italia itu terlihat melakukan teknik Backheel Flick sebagai respons atas bola mati yang mengarah kepadanya.
Memang, jika dilihat dari video yang beredar, aksi yang dipertontonkan Mancini tersebut tidak terlalu sempurna.
Sebab bola yang ditendang dari belakang masih mengenai punggung sang pelatih walaupun tipis.
Namun tetap saja, aksi pelatih yang sukses membawa kemenangan buat Italia pada tiga laga terakhir tersebut dipuji netizen.
Sebuah akun Twitter bernama @johnspacemuller bahkan membandingkan aksi Roberto Mancini tersebut dengan apa yang pernah dilakukan oleh pelatih timnas Amerika Serikat, Gregg Berhalter.
Meski demikian, teknik Backheel Flick yang dipertontonkan Berhalter tampak lebih sempurna ketimbang Mancini.
the virgin Roberto Mancini vs. the chad Gregg Berhalter pic.twitter.com/3UQGo8z1vk— John Muller (@johnspacemuller) June 20, 2021
Di sisi lain, Roberto Mancini sukses menorehkan catatan baik setelah membawa Gli Azzurri menang atas Wales.
Ia menyamai rekor mantan pelatih Italia, Vittorio Pozzo, yakni melewati 30 pertandingan beruntun tanpa kekalahan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Daftar Top Skor Piala Eropa 2020: Striker Republik Ceko Bertengger bersama Cristiano Ronaldo https://t.co/1j1Ro4Z64V— SKOR.id (@skorindonesia) June 20, 2021
Berita Piala Eropa 2020 lainnya