- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, telah mendengar kabar bahwa Madura United tak bisa bermarkas di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.
- Robert Alberts masih menunggu di manakah timnya akan bermain saat menghadapi Madura United pada pekan keempat Liga 1 2020.
- Robert juga membuka peluang agar Persib menjadi tuan rumah terlebih dahulu saat bertemu Madura United.
SKOR.id - Robert Alberts sudah mendengar informasi Stadion Gelora Delta Sidoarjo tidak bisa digunakan jadi homebase Madura United di Liga 1 2020.
Ada dua alasan Pemerintah Daerah Kabupaten Sidoarjo tidak memberi izin penggunaan Stadion Gelora Delta untuk lanjutan kompetisi Liga 1.
Yakni situasi pandemi Covid-19 masih merebak dan belum terkendali, serta konsentrasi pihak keamanan pada Pemilihan Kepala Daerah serentak tahun 2020.
"Jika itu kasusnya, menarik menantikan di mana kami akan bermain saat tandang ke markas Madura United," kata Robert di Stadion Sport Jabar, Arcamanik, Bandung, Jumat (18/9/2020).
"Kami juga mendapat kabar bahwa Madura pun tidak bisa bermain di Surabaya. Ini jadi menarik untuk diketahui bagaimana keputusan akhirnya," Robert menambahkan.
Kendati harus menunggu revisi tempat pertandingan resmi, Robert mengaku dirinya tidak terusik dengan persoalan tersebut.
Begitu juga dengan seluruh pasukannya. Mereka tetap anteng dan serius mempersiapkan diri untuk bentrok dengan Madura, Minggu (4/10/2020).
"Kabar ditolaknya Madura gunakan Sradion Gelora Delta tidak mengganggu aktivitas kami setiap hari," ujar Robert.
"Konsentrasi pemain juga tetap fokus pada semua kegiatan yang kita rancang. Tidak ada persoalan dengan kabar tersebut," Robert menegaskan.
Mantan pelatih PSM Makassar itu justru berpikir positif. Pasalnya fakta itu bisa mengubah peluang Persib jadi tuan rumah terlebih dahulu.
"Jika persoalan homebase Madura United belum terselesaikan, bisa saja kami mengubahnya jadi tuan rumah duluan. Stadion GBLA tidak bermasalah," ucap Robert.
"Ini realitanya dan saya sudah berbicara dengan Teddy Tjahjono di manajemen bahwa Persib bisa mengajukan lebih dulu bermain di GBLA," pelatih berpaspor Belanda itu memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persib Lainnya:
Abdul Aziz Makin Nyaman dengan Kondisi Terkini Persib Bandung
Robert Rene Alberts Berambisi Bawa Persib Raih Banyak Gelar Juara
Hari Ini Musim Lalu, Ezechiel N'Douassel Gagal Penalti dan Persib Imbang di Kandang