SKOR.id – Sebanyak lima wakil Indonesia bertanding pada hari kedua turnamen bulu tangkis Macau Open 2024. Empat di antaranya berhasil melenggang ke babak 16 besar.
Sebelumnya, Selasa (24/9/2024) kemarin, empat wakil sudah lebih dulu lolos, yakni Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum, serta Arlya Nabila Thesa Munggaran/Az Zahra Ditya Ramadhani.
Pada Rabu (25/9/2024), Tim Merah Putih menambah empat delegasinya ke babak kedua Macau Open. Mereka adalah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, Yohanes Saut Marcellyno, Alwi Farhan, dan Putri Kusuma Wardani.
Dejan/Gloria mengunci tiket 16 besar sektor ganda campuran turnamen BWF Super 300 tersebut berkat kemenangan straight set atas Chen Xin Yuan/Wang Yi Zhen (Taiwan), 21-12, 21-13, di Macau East Asian Games Dome.
Sukses pasangan non-pelatnas itu disusul Yohanes Saut Marcellyno. Tunggal putra 21 tahun ini mampu membungkam unggulan kelima, Kantaphon Wangcharoen (Thailand), dua gim langsung, 21-10, 21-18.
Masih di sektor tunggal, Alwi Farhan juga melangkah ke 16 besar usai menyingkirkan Cheam June Wei (Malaysia). Namun ia perlu bekerja keras untuk dapat mengatasi perlawanan sang rival, 21-17, 22-20.
Alwi, yang merupakan juara dunia junior BWF, sempat tertinggal baik di gim pertama maupun kedua. Pun begitu, pebulu tangkis berusia 19 tahun ini bangkit membalikkan keadaan hingga mengunci kemenangan.
Dari tunggal putri, sepasang wakil Indonesia mendapatkan hasil berbeda di babak pertama Macau Open 2024. Ini membuat Merah Putih gagal sapu bersih tiket 16 besar pada hari kedua turnamen.
Putri Kusuma Wardani, yang jadi unggulan kelima, berhasil lolos dengan mengalahkan Huang Ching Ping (Taiwan). Ia membungkus kemenangan dua gim langsung, 21-17, 21-12.
Sayangnya, jejak Putri KW tak diikuti Komang Ayu Cahya Dewi. Langkah atlet bulu tangkis asal Bali ini harus terhenti di babak pertama. Ia takluk dari Lin Hsiang Ti (Taiwan), 18-21, 14-21.
Dengan demikian, Indonesia total meloloskan delapan wakil ke 16 besar Macau Open, dengan rincian dua tunggal putra, satu tunggal putri, dua gand putra, dua ganda putri, dan satu ganda campuran.
Pada Kamis (26/9/2024) besok, Alwi akan berhadapan dengan Justin Hoh (Malaysia) sedangkan Yohanes bertemu Jason Gunawan (Hong Kong). Putri KW dijadwalkan melawan Manami Suizu (Jepang).
Lalu di sektor ganda putra, Fikri/Daniel bakal bentrok dengan Nur Mohd Azryn/Tan Wee Kiong (Malaysia), sementara Sabar/Reza, yang merupakan unggulan kedua, ditantang oleh Cui He Chen/Peng Jian Qin (Cina).
Beralih ke nomor ganda putri, Jesita/Febi harus menghadapi Nicole Gonzales Chan/Yang Chu Yun (Taiwan) dan Arlya/Az Zahra bertemu Hsieh Pei Shan/Hung En Tzu (Taiwan). Sedangkan Dejan/Gloria akan melawan Po Li Wei/Chang Ching Hui (Taiwan).