- Masa depan Luka Jovic di Real Madrid sempat jadi bahan spekulasi.
- Pelatih Zinedine Zidane jarang memberi kesempatan sang pemain untuk unjuk gigi.
- Akan tetapi, saat Jovic masuk dalam daftar beli AC Milan, Zidane mengatakan bahwa pemainnya itu tidak dijual.
SKOR.id - AC Milan harus gigit jari. Pemain incaran mereka, Luka Jovic, ternyata tidak dijual.
Informasi tersebut datang dari pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane. Berbicara jelang lawan Celta Vigo, Minggu (3/1/2021), Zidane mengatakan Jovic masih dalam rencananya.
"Dia pemain Real, tetapi dalam satu menit dia bisa mengubah segalanya. Kami membutuhkan pemain seperti dia, meski dia bermain sedikit," kata sang pelatih.
Pernyataan itu sekaligus menutup langkah Milan untuk mengajukan tawaran kepada penyerang berusia 23 tahun tersebut.
Seperti diketahui, masa depan Luka Jovic di Real Madrid sempat jadi bahan spekulasi. Sebab performa sang pemain tak begitu impresif.
Sejak didatangkan dari Eintracht Frankfurt pada awal musim lalu, Jovic gagal menembus skuad utama Los Blancos.
Pelatih Madrid, Zinedine Zidane, lebih suka memainkan Karim Benzema di lini serang. Musim ini, Jovic baru bermain lima kali di semua ajang dan belum mencetak satu gol pun.
Sementara AC Milan diyakini membutuhkan sosok Luka Jovic untuk mengisi lini kosong yang ditinggalkan Zlatan Ibrahimovic.
Ibra lama menepi dari pertandingan AC Milan karena sebelumnya dinyatakan positif Covid-19.
Setelah hasil tes negatif, pemain gaek asal Swedia itu harus kembali masuk ruang perawatan, kali ini karena masalah cedera otot yang didapatkan kala melawan Napoli.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita AC Milan Lainnya
Zlatan Ibrahimovic Berpeluang Kembali saat AC Milan Lawan Cagliari
Stefano Pioli Mengingatkan Target AC Milan Tetap Meraih Tiket Liga Champions