- Benevento bakal menjamu AC Milan pada laga pekan ke-15 Liga Italia.
- Pertandingan tersebut rencananya bakal dihelat pada Senin (4/1/2021) pukul 00.00 WIB.
- Berikut live streaming untuk menyaksikan laga Benevento vs AC Milan.
SKOR.id - AC Milan akan tandang ke markas Benevento pada pekan ke-15 Liga Italia musim 2020-2021.
Di atas kertas, AC Milan diunggulkan pada laga yang rencananya bakal digelar Senin (4/1/2021) pukul 00.00 WIB tersebut.
Bagaimana tidak, skuad asuhan Stefano Pioli masih kukuh di puncak klasemen sementara dengan 34 poin.
Namun pasukan Filippo Inzaghi itu tetap tak bisa diremehkan. Sebab mereka belum terkalahkan pada tiga laga terakhir.
Belum lagi, Benevento yang bertatus promosi bisa bertahan lama di papan tengah klasemen. Klub berjuluk Stregoni tersebut bisa menjadi kuda hitam di Liga Italia musim ini.
Musim ini AC Milan belum terkalahkan. Dan pelatih Stefano Pioli ingin mempertahankan tren positif skuadnya tersebut.
Pelatih asal Italia itu ingin kembali meyaksikan AC Milan berlaga di Liga Champions.
“Kami akan bekerja untuk meningkatkan performa. Dan, ya, kembali ke Liga Champions. Maldini, Massara dan Gazidis (para petinggi Milan) telah menempatkan kami dalam kondisi kerja ideal. Mereka luar biasa," kata Pioli.
"Tapi kami semua sadar harus melakukan segalanya untuk membawa Milan kembali ke tempat semestinya yaitu Liga Champions. Sudah lama kami absen. Itu tempat kami dan kami bisa meraihnya," ujarnya.
Milan tentu siap mengawali tahun dengan cara terbaik. Melawan Benevento, targetnya adalah tiga poin.
Apalagi, Inter Milan mulai menempel ketat di posisi kedua. Skuad asuhan Antonio Conte itu hanya terpaut satu poin dari AC Milan.
Laga pertama Benevento vs AC Milan pada 2021 ini bisa disaksikan langsung melalui siaran langsung di RCTI, atau melalui link di bawah ini.
Link live streaming Benevento vs AC Milan di Liga Italia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita AC Milan Lainnya
Zlatan Ibrahimovic Berpeluang Kembali saat AC Milan Lawan Cagliari
Stefano Pioli Mengingatkan Target AC Milan Tetap Meraih Tiket Liga Champions