- Nasib nahas dialami salah satu tim kontestan MotoGP 2021, Aprilia.
- Mereka kehilangan Lorenzo Savadori yang mengalami cedera dalam MotoGP Styria, akhir pekan lalu.
- Kendati memiliki Andrea Dovizioso sebagai pembalap penguji, Aprilia kemungkinan besar turun dengan satu pembalap di MotoGP Austria.
SKOR.id - Aprilia kemungkinan besar hanya akan menurunkan satu pembalap pada MotoGP Austria 2021, 15 Agustus mendatang.
MotoGP Styria 2021, akhir pekan lalu, jadi mimpi buruk bagi Aprilia. Kedua pembalap mereka gagal menyelesaikan balapan dan harus pulang dengan tangan kosong.
Nasib lebih apes dialami Lorenzo Savadori. Saat balapan baru berjalan tiga lap, motor yang ditumpanginya bertabrakan dengan Dani Pedrosa (KTM).
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
Akibat insiden itu, motor keduanya terbakar hebat yang memaksa panitia lomba mengibarkan bendera merah, tanda balapan berhenti sementara.
Berbeda dengan Dani Pedrosa yang bisa melanjutkan balapan, Savadori mesti ditandu keluar lintasan akibat mengalami masalah di engkel kanan.
Aprilia pun bergerak cepat demi pemulihan sang pembalap. Senin (9/8/2021), Savadori telah naik meja operasi.
Operasi di Rumah Sakit Universitas Parma dan dipimpin dr. Francesco Pogliacomi itu pun dinyatakan berjalan lancar.
Pembalap kelahiran Cesena, Italia, itu kini menjalani pemulihan dan dipastikan absen pada MotoGP Austria, akhir pekan ini.
Dengan absennya Savadori, pertanyaan soal pendamping Aleix Espargaro di seri balapan selanjutnya pun mengemuka.
Banyak fans berharap situasi ini akan dimanfaatkan Aprilia untuk menurunkan pembalap penguji, Andrea Dovizioso.
Seperti diketahui, mantan pembalap Ducati itu memutuskan mengambil jeda dari kompetisi selama semusim sejak akhir MotoGP 2020.
Pembalap yang akrab disapa Dovi tersebut diketahui memiliki banyak penggemar setia yang menantikannya kembali beraksi di lintasan.
Sayang, takdir berkata lain. Kepada The Race, Aprilia memastikan Aleix Espargaro akan turun sebagai pembalap tunggal, akhir pekan ini.
Meski tidak menyebutkan alasannya, kemungkinan ini berhubungan erat dengan masa depan Dovizioso yang tak menentu di Aprilia.
Salah satu tujuan Dovizioso menjadi pembalap penguji Aprilia adalah harapan akan kembali ke MotoGP bersama tim asal Noale tersebut.
Namun, rencana tersebut berantakan dengan keputusan Maverick Vinales meninggalkan Yamaha usai MotoGP 2021.
Meski belum resmi diumumkan, Maverick Vinales mengungkapkan ketertarikan untuk membela Aprilia pada MotoGP 2022.
Kabar ini sekaligus memperkecil peluang Andrea Dovizioso untuk jadi pembalap Aprilia, musim depan.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita MotoGP lainnya:
Kepala Kru Sebut Jorge Martin sebagai Jagoan dari Generasi Terbaru MotoGP
Valentino Rossi Kecam Aksi Sembrono Marc Marquez di MotoGP Styria 2021
Kesaksian Dani Pedrosa usai Motornya Terbakar di MotoGP Styria 2021