- Novak Djokovic lolos ke babak keempat French Open 2021 pada Sabtu (5/6/2021).
- Petenis asal Serbia itu jadi pemain pertama dalam sejarah Open Era yang menembus R4 selama 12 tahun berturut-turut.
- Pada babak keempat French Open 2021, Nole akan berhadapan dengan Lorenzo Musetti.
SKOR.id - Novak Djokovic memastikan tiket babak keempat French Open 2021 di Roland Garros Stade, Paris, Sabtu (5/6/2021).
Pada babak ketiga, petenis nomor satu dunia itu berhasil menaklukkan Ricardas Berankis dari Lituania dengan skor 6-1, 6-4, 6-1.
Kemenangan itu tak hanya mengantarkan Nole, panggilan Djokovic, ke babak selanjutnya tapi memecahkan rekor di French Open.
Roland Garros mengumumkan pemain asal Serbia itu sebagai yang pertama di Open Era yang menembus R4 selama 12 tahun beruntun.
"Dengan kemenangan 6-1, 6-4, 6-1 atas Berankis, Nole menembus babak keempat selama 12 tahun beruntun," tulis Twitter resmi Roland Garros.
"Ini adalah rekos baru dalam Open Era untuk penampilan di babak keempat secara beruntun terlama dalam sejarah (French Open)."
Making [More] History ????
With his 6-1, 6-4, 6-1 win over Berankis, @DjokerNole is headed to R4 here for the 12th consecutive year, a new Open Era record for longest streak of #RolandGarros R4 appearances.
Musetti next… pic.twitter.com/9zzJmRs5cm— Roland-Garros (@rolandgarros) June 5, 2021
Rekor ini menambah catatan apik Djokovic, tahun ini. Sebelumnya, dia dinobatkan sebagai nomor satu dunia terlama dengan lebih dari 310 pekan.
Pada babak keempat French Open 2021, petenis 34 tahun tersebut akan menghadapi pemain muda asal Italia, Lorenzo Musetti.
Petenis 19 tahun itu mengalahkan kompatriotnya, Marco Cecchinato, untuk memastikan tiket babak keempat French Open 2021.
View this post on Instagram
"Kami belum pernah berjumpa tapi beberapa kali latihan bersama di lapangan ini, Monte Carlo, dan tur lain," kata Nole soal calon lawannya kepada ATP Tour.
"Dia memiliki kekuatan di pukulan depan maupun belakang. Juga mampu melakukan banyak spin, luar biasa di depan net dan bola-bola pendek."
"Dia akan jadi tantangan besar. Tapi, saya akan tampil dengan level tinggi karena dia tidak akan mudah mengalah. Saya yakin dia akan totalitas."
Duel Djokovic versus Musetti dijadwalkan pada Senin (7/6/2021) untuk menentukan siapa yang akan lolos ke babak perempat final.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Sikap Pantang Menyerah Menjadi Senjata Andakara Prastawa di Final IBL 2021 https://t.co/bigcc8dpuG— SKOR.id (@skorindonesia) June 5, 2021
Berita Tenis Lainnya:
Rafael Nadal Berhasil Melaju ke Babak 16 Besar French Open 2021
Tembus Babak Keempat French Open 2021, Serena Williams Ingin Temukan Jati Diri