- Skor.id konsisten membuat liputan khusus #KebanggaanIndonesia setiap bulan.
- Setelah edisi khusus Kurniawan Dwi Yulianto dan Persipura Jayapura, kini giliran futsal Indonesia yang akan diulas.
- Pencapaian timnas futsal Indonesia termasuk pemain dan pelatih menjadi fokus pemberitaan pada edisi kali ini.
SKOR.id - Futsal diusung menjadi tema liputan khusus yang tayang di Skor.id pada Senin (21/9/2020).
Dalam rangka liputan khusus bulan September, redaksi Skor.id memilih futsal sebagai tema pembahasan.
Diawali dengan kiprah timnas futsal Indonesia pertama yang diisi pemain serta pelatih dari cabang sepak bola, banyak hal lainnya yang juga akan dibahas pada liputan khusus kali ini.
Timnas futsal Indonesia juga akan berlaga di Piala Asia Futsal 2020 pada 2-13 Desember di Kuwait.
Turnamen tersebut penting untuk mewujudkan target besar timnas futsal Indonesia lolos ke Piala Dunia Futsal 2021.
Piala Dunia bukan hal yang mustahil untuk digapai, namun untuk mencapai tahap itu timnas futsal Indonesia harus menembus empat besar Piala Asia Futsal 2020.
Selain itu, ada pula pembahasan soal pemain dan pelatih sepak bola yang sempat mencicipi atmosfer Liga Futsal, seperti Abdul Aziz dan Dadang Iskandar.
Pelatih timnas futsal Indonesia, Kensuke Takahashi, juga tak ketinggalan diulas karena jasanya membawa perubahan.
Ada juga kisah Bambang Bayu Saptaji yang menjadi pemain futsal Indonesia pertama di luar negeri.
Pencapaian timnas futsal Indonesia maupun klub, seperti saat menjadi juara Piala AFF Futsal 2010 dan Jaya Kencana Angels yang merebut gelar Piala AFF Futsal Antarklub 2016 pun menjadi salah satu satu tema pemberitaan.
Jangan lupa untuk terus ikuti berita teraktual dari dunia olahraga, hanya di Skor.id!
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Futsal Lainnya:
Kensuke Takahashi Segera Tiba, Ini Agenda untuk Timnas Futsal Indonesia
Manajer Timnas Futsal Indonesia Ambil Sisi Positif Perubahan Jadwal Piala Asia Futsal 2020
Setelah Sempat Diundur, Piala Futsal Antarklub Asia 2020 Kembali Dibatalkan