SKOR.id - Berikut ini link live streaming Liga Italia pekan ini, mulai dari pertandingan AS Roma hingga laga AC Milan vs Lazio.
Pertandingan Liga Italia telah memasuki pekan ke-27 dan telah memainkan empat laga mulai Sabtu (1/3/2025).
Empat pertandingan tersebut diwarnai kemenangan 1-0 Fiorentina atas Lecce, dan hasil imbang 0-0 Atalanta vs Venezia.
Selain itu dua tim teratas Napoli dan Inter Milan juga saling berhadapan dengan hasil imbang 1-1, sedangkan Udinese menang 1-0 atas Parma.
Pada hari Minggu (2/3/2025) ada tiga laga tersisa yang akan dilangsungkan, di antaranya Monza vs Tornio.
Laga lainnya akan mempertemukan Bologna vs Cagliari dan Genoa vs Empoli.
AS Roma akan menghadapi Como pada Senin (3/3/2025) dini hari WIB. AS Roma butuh kemenangan untuk terus menjaga peluang tampil ke zona kompetisi Eropa.
Selain itu pertemuan antara AC Milan vs Lazio akan menjadi salah satu laga yang menarik untuk diikuti pada lanjutan Liga Italia pekan ini.
AC Milan sementara ini masih duduk di peringkat kedelapan klasemen Liga Italia dengan koleksi 41 poin dari 26 pertandingan.
Sementara itu Lazio duduk di posisi kelima dengan perolehan 47 poin dari 26 laga di Liga Italia.
Kemenangan yang diraih Fiorentina membuat AC Milan dalam tekanan agar dapat menembus zona kompetisi Eropa.
Apalagi I Rossoneri tak pernah menang dalam tiga pertandingan terakhir secara beruntun.
Pertandingan lainnya akan mempertemukan antara Juventus vs Hellas Verona di di Stadion Allianz, Selasa (4/3/2025) pukul 02.45 dini hari WIB.
Berikut ini hasil sementara dan jadwal Liga Italia pekan ke-27 musim 2024-2025.
Sabtu (1/3/2025)
Fiorentina 1-0 Lecce
Atalanta 0-0 Venezia
Minggu (2/3/2025)
Napoli 1-1 Inter Milan
Udinese 1-0 Parma
18.30 WIB Monza vs Torino
21.00 WIB Genoa vs Empoli
21.00 WIB Bologna vs Cagliari
Senin (3/3/2025)
Selasa (4/3/2025)
02.45 WIB Juventus vs Verona
Berikut ini link live streaming Liga Italia 2024-2025 pekan ke-27