- Berikut ini link live streaming Juventus vs Inter Milan di Liga Italia pekan ke-13 musim ini.
- Inter Milan tandang menghadapi Juventus dalam Derby d'Italia.
- Link live streaming Juventus vs Inter Milan ada di akhir tulisan ini.
SKOR.id - Link live streaming Juventus vs Inter Milan laga yang akan digelar Minggu (6/11/2022) malam atau Senin pukul 02.00 WIB ada di akhir tulisan ini.
Pertandingan dua klub besar bersejarah ini dikenal dengan Derby d'Italia. Juventus vs Inter Milan merupakan laga pekan ke-13 Liga Italia 2022-2023.
Juventus sebagai tuan rumah di posisi ke-8 klasemen sementara Liga Italia sementara Inter Milan di peringkat yang sedikit lebih baik, posisi ke-6.
Laga ini menjadi Derby d'Italia ke-246 di laga kompetitif semua ajang.
Dari 245 sebelumnya, Juventus meraih 110 kemenangan dengan 85 di antaranya kemenangan di Liga Italia.
Sedangkan Inter Milan meraih 75 kemenangan dengan 48 laga di antaranya mereka raih di Liga Italia.
Musim lalu, persaingan keduanya ditandai dengan empat kali pertemuan, dua di Liga Italia tentunya, sedangkan satu laga masing-masing di Piala Super Italia dan final Piala Italia.
Musim lalu pula, Derby d'Italia menjadi milik Inter Milan karena tidak terkalahkan dari empat pertemuan terakhir.
Inter Mlan tampil sebagai juara Piala Italia setelah mengalahkan Juventus di final dengan skor 4-2, sekaligus merupakan trofi pertama Simone Inzaghi sebagai pelatih I Nerazzurri.
Sedangkan dalam dua laga Liga Italia, Inter Milan imbang 1-1 di kandang dan menang 1-0 dalam tandang.
Sukses itu disempurnakan dengan kemenangan di ajang Piala Super Italia, 2-1. Dominasi Inter Milan di Derby d'Italia itulah menjadi sisi yang menarik dari duel ini.
Laga Juventus vs Inter Milan dapat disaksikan melalui Bein Sports, melalui link live streaming di bawah ini:
Link Live Streaming Juventus vs Inter Milan
Berita Liga Italia Lainnya:
Juventus vs Inter Milan: Prediksi dan Link Live Streaming
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Napoli Bungkam Atalanta, AC Milan Tundukan Spezia
Hasil AC Milan vs Spezia: Gol Olivier Giroud di Masa-masa Akhir Pastikan 3 Poin untuk I Rossoneri