- Link live streaming Chelsea vs Manchester United di Liga Inggris.
- Chelsea akan menjamu Manchester United pada laga pekan ke-13 Liga Inggris.
- Chelsea saat ini masih kokoh di puncak klasemen.
SKOR.id - Berikut ini adalah link live streaming pertandingan Liga Inggris yang mempertemukan antara Chelsea vs Manchester United.
Pertandingan antara Chelsea vs Manchester United akan digelar di Stadion Stamford Bridge, Minggu (28/11/2021) malam WIB.
Chelsea dalam kondisi yang lebih diunggulkan dibanding Manchester United.
Selain karena tampil di kandang, The Blues tampil lebih konsisten pada musim ini.
Chelsea sementara ini menjadi pemimpin klasemen Liga Inggris dengan koleksi 29 poin dari 12 laga.
Chelsea meraih sembilan kemenangan, dua hasil imbang, dan sekali kekalahan di Liga Inggris sejauh ini.
Sementara itu Manchester United justru tampil kurang meyakinkan sepanjang musim 2021-2022.
Dalam lima pertandingan terakhir di Liga Inggris, Manchester United hanya sekali menang dan sisanya kalah.
Termasuk kekalahan 1-4 dari Watford pada pertandingan terakhir mereka di Liga Inggris.
Di lain sisi, Chelsea menang empat kali dan sekali imbang dalam lima pertandingan terakhir di Liga Inggris.
Manchester United tentu dalam kondisi termotivasi untuk bangkit, apalagi mereka terlempar dari posisi empat besar.
Namun, melawan Chelsea di kandang mereka tentu skuad Manchester United harus benar-benar harus mengeluarkan penampilan terbaiknya.
Pertandingan Chelsea vs Manchester United bisa disaksikan melalui link live streaming berikut ini:
Link live streaming Chelsea vs Manchester United
Ikuti juga kuis prediksi di app Skor.id dengan mengeklik link ini! Kumpulkan poinnya dan menangkan berbagai hadiah menariknya!
International Youth Championship 2021: Pemain Muda Barcelona Jadi Rebutan 3 Negara
https://t.co/GWVijiWNm2— SKOR.id (@skorindonesia) November 26, 2021
Berita Liga Inggris Lainnya:
Hasil Arsenal vs Newcastle United: The Gunners Menang, Berpotensi Naik Posisi Keempat
VIDEO: Thomas Tuchel Mengakui, Ralf Rangnick Berperan Penting dalam Kariernya